Uji Angka Enterobacteriaceae Pada Jajanan Anak Sekolah Berbasis Es di Kecamatan Koto Tangah Kota Padang

Refianto, Bob (2019) Uji Angka Enterobacteriaceae Pada Jajanan Anak Sekolah Berbasis Es di Kecamatan Koto Tangah Kota Padang. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
B1_04_BOB_REFIANTO_16032086_2939_2019.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Siswa Sekolah Dasar memiliki aktivitas bermain yang tinggi selama berada di sekolah. Bahaya dari jajanan yang tidak higienis akan menimbulkan penyakit diare, karena es batu yang dibuat oleh industri rumah tangga masih secara tradisional tanpa mempertimbangkan persyaratan higienitas. Terdapatnya bakteri pada Pangan Jajanan Anak Sekolah (PJAS) dapat disebabkan kondisi sanitasi lingkungan, proses pengolahan dan peralatan yang digunakan. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan kualitas kebersihan secara mikrobiologis dari angka Enterobacteriaceae pada jajanan anak sekolah berbasis es di Kecamatan Koto Tangah, Kota Padang. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif. Penelitian dilaksanakan pada bulan April sampai Mei 2019 di Laboratorium Mikrobiologi Balai Besar Pengawas Obat dan Makanan di Padang. Total sampel yang diambil sebanyak 20 sampel. Metode yang digunakana mengacu pada metode ISO 21528-2: 2017 menggunakan media VRBGA dan di konfirmasi dengan uji oksidase dan fermentasi glukosa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sampel yang memiliki nilai tertinggi didapat pada SDN 44 Sungai Lareh dengan nilai 9,82 x 10 5 koloni/mL dan yang tertinggi kedua pada SDN 26 Parak Buruk dengan nilai 7,86 x 10 2 koloni/mL. Hasil uji terendah salah satunya pada SDN 48 Gantiang dengan nilai 0 koloni/mL. Sampel yang memenuhi syarat kualitas kebesihan secara mikrobiologis sebanyak 60% (12 sampel) dan yang tidak memenuhi syarat sebanyak 40% (8 sampel).

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorIrdawati, IrdawatiUNSPECIFIED
CorrectorFifendy, MadesUNSPECIFIED
CorrectorPutri, Dwi HildaUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Enterobacteriaceae, Jajanan Anak Sekolah, Es Batu
Subjects: L Education > LC Special aspects of education
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Biologi - S1
Depositing User: Mrs. Wiwi Sartika
Date Deposited: 06 Sep 2024 07:21
Last Modified: 06 Sep 2024 07:21
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/53858

Actions (login required)

View Item View Item