Pengaruh Gerakan Literasi Sekolah terhadap Minat Baca Siswa di SMA Negeri 1 Ampek Angkek Kabupaten Agam.

Awaluddin, Shafira (2024) Pengaruh Gerakan Literasi Sekolah terhadap Minat Baca Siswa di SMA Negeri 1 Ampek Angkek Kabupaten Agam. Skripsi thesis, Fakultas Bahasa dan Seni.

[img]
Preview
Text
B1_8_SHAFIRA_AWALUDDIN_19234097_1123_2024.pdf

Download (5MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan (1) kegiatan gerakan literasi sekolah di SMA Negeri 1 Ampek Angkek. (2) minat baca siswa setelah adanya program gerakan literasi sekolah di SMA Negeri 1 Ampek Angkek. (3) pengaruh gerakan literasi sekolah terhadap minat baca siswa di SMA Negeri 1 Ampek Angkek. Jenis penelitian yang digunakan yaitu penelitian kuantitatif dengan pendekatan deskripitif. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas XII MIPA 1, 2, dan 3 yang berjumlah 102 siswa. Penarikan sampel pada penelitian ini dilakukan dengan teknik simple random sampling, jadi sampel dalam penelitian ini sebanyak 50 siswa. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara menyebarkan kuesioner kepada sampel penelitian. Berdasarkan hasil analisis data yang telah diuraikan, maka hasil yang diperoleh dari penelitian ini adalah sebagai berikut. Pertama, gerakan literasi sekolah memiliki pengaruh signifikan terhadap minat baca siswa di SMA Negeri 1 Ampek Angkek Kabupaten Agam. Sedangkan nilai signifikan yang diperoleh 0,000<0,05, sehingga Ha diterima dan H0 ditolak, yang artinya jika pelaksanaan gerakan literasi sekolah diterapkan dengan baik dan sesuai dengan prosedur yang ada maka minat baca siswa akan tumbuh dengan sendirinya. Kedua, uji regresi linier sederhana menunjukkan bahwa koefisien korelasi sebesar 0,631 yaitu positif yang memiliki arti bahwa arah pengaruh gerakan literasi sekolah terhadap minat baca siswa yaitu positif. Hal ini menunjukkan bahwa semakin naik gerakan literasi sekolah maka akan berpengaruh terhadap minat baca siswa tersebut. Persentase pengaruh gerakan literasi sekolah terhadap minat baca siswa yaitu sebesar 54,1% sedangkan 45,9% minat baca siswa dan sisanya pengaruhi oleh variabel lainnya.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorNurizzati, NurizzatiUNSPECIFIED
CorrectorNelisa, MaltaUNSPECIFIED
CorrectorDesriyeni, DesriyeniUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: GERAKAN LITERASI, LITERASI SEKOLAH, MINAT BACA
Subjects: Z Bibliography. Library Science. Information Resources > Z665 Library Science. Information Science
Z Bibliography. Library Science. Information Resources > Z719 Libraries (General)
Divisions: Fakultas Bahasa dan Seni > Perpustakaan dan Ilmu Informasi - S1
Depositing User: Mutia Farida
Date Deposited: 07 May 2024 03:36
Last Modified: 07 May 2024 03:36
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/51773

Actions (login required)

View Item View Item