Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Think Pair Share Berbantuan Video Animasi terhadap Kemampuan Komunikasi Matematis Peserta Didik Kelas XII IPS SMA Negeri 1 Payakumbuh.

Lestari, Nicke Indah (2024) Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Think Pair Share Berbantuan Video Animasi terhadap Kemampuan Komunikasi Matematis Peserta Didik Kelas XII IPS SMA Negeri 1 Payakumbuh. Skripsi thesis, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam.

[img]
Preview
Text
B1_1_NICKE_INDAH_LESTARI_19029032_120_2024.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Kemampuan komunikasi matematis penting dikembangkan pada diri peserta didik, karena dengan komunikasi, ide-ide dapat dikembangkan, direfleksikan, diperbaiki, dan didiskusikan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui perkembangan kemampuan komunikasi matematis peserta didik yang belajar dengan menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe Think Pair Share berbantuan video animasi di kelas XII IPS SMA Negeri 1 Payakumbuh serta mengetahui apakah kemampuan komunikasi matematis peserta didik yang belajar dengan menggunakan model pembelelajaran kooperatif tipe Think Pair Share berbantuan video animasi lebih baik dari peserta didik yang belajar dengan model pembelajaran langsung. Jenis penelitian yang digunakan yaitu penelitian quasi eksperimen dengan rancangan penelitian The Nonequivalent Posttest-Only Control Group Design. Teknik pengambilan sampelnya dilakukan dengan Simple Random Sampling. Populasi pada penelitian ini adalah peserta didik kelas XII IPS SMA Negeri 1 Payakumbuh tahun ajaran 2023/2024 dengan kelas XII IPS 1 dan XII IPS 2 sebagai kelas sampel. Instrumen penelitian yang digunakan adalah kuis dan tes akhir kemampuan komunikasi matematis berbentuk essay. Pengujian hipotesis penelitian ini dengan menggunakan uji Mann Whitney. Berdasarkan analisis data didapat nilai P-value 0,022. Karena nilai P-value <α=0,05 maka H_0 ditolak atau terima H_1. Artinyakemampuan komunikasi matematis peserta didik yang belajar dengan model pembelajaran kooperatif tipe Think Pair Share berbantuan video animasi lebih baik daripada peserta didik yang belajar dengan model pembelajaran langsung di kelas XII IPS SMA Negeri 1 Payakumbuh. Perkembangan kemampuan komunikasi matematis peserta didik berdasarkan analisis data kuis cenderung naik pada setiap indikatornya. Sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe Think Pair Share berbantuan video animasi terhadap kemampuan komunikasi matematis peserta didik kelas XII IPS SMA Negeri 1 Payakumbuh.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
CorrectorUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
CorrectorUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE VIDEO ANIMASI, PEMBELAJARAN LANGSUNG
Subjects: L Education > LC Special aspects of education
L Education > LC Special aspects of education > LC5201 Education extension. Adult education. Continuing education
Q Science > QA Mathematics
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Matematika - S1
Depositing User: Mutia Farida
Date Deposited: 19 Mar 2024 07:23
Last Modified: 19 Mar 2024 07:23
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/50787

Actions (login required)

View Item View Item