Perubahan Alek Simarajo Lelo Di Masyarakat Cupak: Dari Upacara Adat Menjadi Pertunjukan Seni Tahun 1984-2015

Hadisti, Suci (2023) Perubahan Alek Simarajo Lelo Di Masyarakat Cupak: Dari Upacara Adat Menjadi Pertunjukan Seni Tahun 1984-2015. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
B1_2_SUCI_HADISTI_18046041_7699_2023.pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini mengkaji tentang Perubahan Alek Simarajo Lelo Di Masyarakat Cupak: Dari Upacara Adat Menjadi Pertunjukan Seni Tahun 1984- 2015. Permasalahan yang dirumuskan sebagai berikut: (1) Pelaksanaan Alek Simarajo Lelo dalam adat perkawinan tahun 1984-2005, (2) Perkembangan Alek Simarajo Lelo menjadi pertunjukan seni tahun 2005-2015. Tujuan penelitian ini mendeskripsikan bagaimana pelaksanaan Alek Simarajo Lelo dalam adat perkawinan tahun 1984-2005 dan mendeskripsikan bagaimana perkembangan Alek Simarajo Lelo menjadi pertunjukan seni tahun 2005-2015 di Nagari Cupak. Penelitian ini termasuk penelitian sejarah dengan langkah- langkah sebagai berikut: (1) Heuristik yaitu kegiatan mencari sumber- sumber yang berhubungan dengan permasalahan, sumber terdiri dari sumber primer dan sekunder. Sumber primer dapat diperoleh dari informan di Nagari Cupak, Arsip Ninik Mamak (Empat Jinih), Arsip Kantor Wali Nagari Cupak, pejabat Nagari Cupak, dan sumber lisan Alek Simarajo Lelo dari masyarakat setempat. Sedangkan sumber sekunder di dapatkan melalui studi pustaka dilakukan untuk mendapatkan sumber-sumber berupa buku, berita, majalah, koran dan artikel yang diakses melalui internet, Perpustakaan Pusat Universitas Negeri Padang (UNP), Perpustakaan Fakultas Ilmu Sosial (FIS) Universitas Negeri Padang (UNP), Labor Departemen Sejarah Fakultas Ilmu Sosial (FIS) Universitas Negeri Padang (UNP), Perpustakaan Umum Kabupaten Solok, Perpustakaan Umum Kota Solok, Perpustakaan Museum Adityawarman, Perpustakaan STKIP PGRI Sumatera Barat. (2) Kritik Sumber. (3) Interpretasi. (4) Historiografi, yaitu penulisan dari fakta-fakta yang dirangkai sehingga menghasilkan sebuah karya sejarah. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Perubahan Alek Simarajo Lelo Di Masyarakat Cupak: Dari Upacara Adat Menjadi Pertunjukan Seni Tahun 1984- 2005 mengalami perubahan pelaksanaan dalam bentuk pertunjukan seni berupa letak barisan dan kostum alek. 1) Barisan ninik mamak, kudo baganto tidak akurat atau tidak sesuai dengan bentuk aslinya 2) alat musik saluang yang diganti menjadi alat musik tiup harmonika tremolo 3) barisan maanta bubua (urang tuo) tidak memakai baju kurung hitam potongan basiba. Disisi lain terdapat faktor penyebab alek tidak dilaksanakan lagi dalam bentuk adat perkawinan yaitu faktor perubahan pragmatis, ekonomi dan faktor sosial budaya.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorErniwati, ErniwatiUNSPECIFIED
CorrectorSalam, AbdulUNSPECIFIED
CorrectorNajmi, NajmiUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: PERUBAHAN ALEK SIMARAJO LELO
Subjects: D History General and Old World > D History (General)
L Education > LC Special aspects of education
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial > Pendidikan Sejarah - S1
Depositing User: Arlianis
Date Deposited: 16 Jan 2024 07:02
Last Modified: 16 Jan 2024 07:02
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/49635

Actions (login required)

View Item View Item