Kontribusi Mental Toughness terhadap Competitive Anxiety pada Atlet Sepakbola U-15 SSB Tunas Inti Kota Sungai Penuh

Algipari, Muhammada (2023) Kontribusi Mental Toughness terhadap Competitive Anxiety pada Atlet Sepakbola U-15 SSB Tunas Inti Kota Sungai Penuh. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
B1_3_MUHAMMAD_ALGIPARI_19089069_4904_2023.pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

Mental toughness yaitu suatu sikap positif ketika menghadapi suatu tekanan khususnya dalam sebuah pertandingan, sedangkan competitive anxiety merupakan suatu perilaku negatif dalam menghadapi suatu pertandingan. Competitive anxiety disebabkan oleh minimnya jam terbang atlet, minimnya jadwal uji coba, minimnya sarana prasarana dan sarana latihan, kondisi lapangan latihan yang kurang baik, dan faktor lainnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sikap mental toughness, sikap competitive anxiety, dan juga kontribusi mental toughness tehadap competitive anxiety atlet SSB Tunas Inti FC Kota Sungai Penuh. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan jenis statistik deskriptif. Desain penelitian ini menggunakan metode asosiatif dengan pendekatan kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh atlet sepakbola SSB Tunas Inti U-15 Kota Sungai Penuh yang berjumlah 195 orang. Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik purposive sampling sehingga mendapatkan sampel berjumlah 22 atlet yang masuk dalam kategori. Dalam penelitian ini data dikumpulkan dengan menggunakan lembar angket yang terdiri dari 2 skala yaitu skala mental toughness dan competitive anxiety. Penelitian ini menggunakan teknik analisis korelasi product moment, sedangkan pengujian hipotesis digunakan uji determinasi yaitu dengan koefisien determinasi. Seluruh komputasi penelitian ini menggunakan bantuan software SPSS 29.0. Hasil penelitian menunjukkan tingkat mental toughness berada pada tingkatan sedang, dengan jumlah 21 responden dari 22 total responden dan tingkat competitive anxiety berada pada tingkatan rendah, dengan jumlah 13 responden dari 22 total responden. Sedangkan kontribusi mental toughness terhadap competitive anxiety pada atlet sepakbola diperoleh nilai koefisien korelasi (r) sebesar 0.039 dengan nilai sig. (2-tailed) sebesar 0.864 > 0,05. Maka dapat disimpulkan tidak adanya kontribusi antara mental toughness terhadap competitive anxiety. Untuk derajat kontribusi antara variabel mental toughness terhadap variabel competitive anxiety yaitu 0,039 dimana nilai 0,039 berada diinterval koefisien korelasi sangat rendah.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorSusanto, nugrohoUNSPECIFIED
CorrectorAlimuddin, AlimuddinUNSPECIFIED
CorrectorLiza, LizaUNSPECIFIED
Subjects: R Medicine and Food > Sport General
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan > Ilmu Keolahragaan - S1
Depositing User: Mrs. Dina Aulia Sari
Date Deposited: 16 Jan 2024 02:46
Last Modified: 16 Jan 2024 02:46
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/49598

Actions (login required)

View Item View Item