Implementasi Model Discovery Learning pada Pembelajaran Sejarah Kebudayaan Islam di Madrasah Tsanawiyah Negeri 02 Empat Lawang

Lestari, Ayu (2023) Implementasi Model Discovery Learning pada Pembelajaran Sejarah Kebudayaan Islam di Madrasah Tsanawiyah Negeri 02 Empat Lawang. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
B1_7_AYU_LESTARI_19329007_5210_2023.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Discovery Learning atau pembelajaran dengan penemuan memungkinkan peserta didik untuk lebih interaktif dan kolaboratif dalam mengkonstruk pengetahuan sehingga memudahkan pemahaman. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pengimplementasian model Discovery Learning pada pembelajaran Sejarah Kebudayaan Islam di Madrasah Tsanawiyah Negeri 02 Empat Lawang. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Sumber data diambil dari empat orang informan melalui wawancara. Lima orang tersebut yaitu satu orang guru SKI, satu orang Wakil Kurikulum dan dua orang peserta didik. Untuk memperoleh data penelitian, peneliti menggunakan seperangkat pedoman wawancara dan pedoman observasi sebagai instrument penelitian. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu observasi, wawancara dan dokumentasi. Sedangkan teknik analisis data yang digunakan yaitu terdiri dari pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat tiga tahapan dalam pengimplementasian model Discovery Learning pada pembelajaran Sejarah Kebudayaan Islam di Madrasah Tsanawiyah Negeri 02 Empat Lawang di kelas VIII D, yaitu: Pertama, tahap perencanaan model Discovery Learning pada pembelajaran Sejarah Kebudayaan Islam. Pada tahap ini guru mempersiapkan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP). Kedua, tahap implementasi model Discovery Learning pada pembelajaran Sejarah Kebudayaan Islam. Pada tahap ini guru telah melaksanakan kegiatan pembelajaran menggunakan langkah-langkah model Discovery Learning, yaitu stimulasi, mengidentifikasi masalah, mengumpulkan data, mengolah data, verifikasi, dan menarik kesimpulan. Ketiga, pada tahap evaluasi model Discovery Learning pada pembelajaran Sejarah Kebudayaan Islam terlihat meningkat dari hasil pembelajaran, minat dan keaktifan peserta didik

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorMuliarti, IndahUNSPECIFIED
CorrectorRivauzi, AhmadUNSPECIFIED
CorrectorSaputra, EdiUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: DISCOVERY LEARNING
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial > Pendidikan Agama Islam-S1
Depositing User: Arlianis
Date Deposited: 10 Jan 2024 08:34
Last Modified: 10 Jan 2024 08:34
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/49418

Actions (login required)

View Item View Item