Boneka dalam Seni Lukis Surealisme

Syafutri, Ervina (2023) Boneka dalam Seni Lukis Surealisme. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
B1_5_ERVINA_SYAFUTRI_19020002_6495_2023.pdf

Download (811kB) | Preview

Abstract

Karya ini bertujuan untuk memvisualisasikan berbagai permasalahan kehidupan penulis melalui gambaran boneka dalam seni lukis surealisme. Harapan dari karya ini adalah meningkatkan kesadaran diri seseorang untuk memperbaiki dirinya, serta meningkatkan pengetahuan dan memperkaya ide-ide dalam mewujudkan seni lukis surealisme dengan cara ungkap yang berbeda. Ada beberapa tahapan yang dilaksanakan sesuai dengan metode yang digunakan dalam penciptaan karya, yaitu : 1). Persiapan, merupakan tahap awal dalam penciptaan sebuah karya seni mulai dari mencari sebuah ide dan gagasan. 2). Elaborasi, merupakan gagasan pokok yang telah ditetapkan nantinya akan dituangkan pada sebuah karya Seni Lukis Surealisme. 3). Sintesis, merupakan langkah-langkah dalam pembuatan karya. 4). Realisasi Konsep merupakan tahap proses dalam berkarya dan 5). Penyelesaian, merupakan tahap akhir dalam berkarya. Secara Keseluruhan, karya ini menyampaikan permasalahan yang pernah penulis alami. Setiap karya menampilkan figur boneka yang berbeda-beda, yaitu: boneka barbie, boneka pinocchio, boneka marionete, boneka Sigale-gale, boneka SiUnyil, boneka matryoskha, boneka teddy bear, boneka hello kitty, wayang golek, dan boneka ondel-ondel. Karya yang ditampilkan terdiri dari sepuluh karya yang setiap karya diberi judul yang berbeda-beda, yaitu : Tekanan, Terjebak, Penyesalan, Hampa, Diawasi, Penikmat Senja, Penolakan, Sandiwara, Mencari Jalan, dan Menyaksikan. Karya tersebut akan dipamerkan selama dua hari dan melaksanakan dokumentasi serta pembuatan laporan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorFitryyona, NessyaUNSPECIFIED
CorrectorSami, YasrulUNSPECIFIED
CorrectorHafiz, AbdUNSPECIFIED
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Seni Rupa - S1
Depositing User: Mrs. Dina Aulia Sari
Date Deposited: 05 Dec 2023 02:21
Last Modified: 05 Dec 2023 02:21
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/48719

Actions (login required)

View Item View Item