Kepercayaan Diri dan Interaksi Sosial Siswa Pindahan Se Kota Padang

Pratiwi, Dia Permata (2016) Kepercayaan Diri dan Interaksi Sosial Siswa Pindahan Se Kota Padang. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_5_LISA_ERA_ARIMA_54209_1932_2016[1].pdf

Download (102kB) | Preview

Abstract

Pindah sekolah seringkali tidak dapat dielakkan dengan berbagai alasan. Siswa yang pindah mau tidak mau dituntut menyesuaikan diri dengan lingkungan barunya yang membutuhkan kemampuan interaksi sosial. Fenomena yang ada di lapangan, dimana masih banyak siswa pindahan yang memiliki perasaan takut, ragu dan tidak percaya diri untuk bertindak, berpendapat maupun berinteraksi dengan orang lain baik dalam interaksi sosial maupun dalam kegiatan akademiknya. Penelitian ini bertujuan untuk melihat gambaran tingkat kepercayaan diri siswa dan interaksi sosial siswa pindahan SMA Negeri se-Kota Padang. Penelitian ini berbentuk deskriptif. Populasi penelitian adalah seluruh siswa pindahan di SMA Negeri se-Kota Padang yang terdaftar pada tahun ajaran 2015/2016 sebanyak 60 orang. Penarikan sampel adalah dengan metode Total Sampling sehingga populasi dijadikan sampel yaitu 60 orang. Data dikumpulkan dengan angket, dan diolah melalui teknik statistik dengan menentukan nilai mean, standar deviasi, range dan skor. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara keseluruhan terdapat sebanyak 43,3% siswa pindahan memiliki tingkat kepercayaan diri sedang, dan secara keseluruhan bahwa terdapat sebanyak 33,3% siswa pindahan memiliki kemampuan interaksi sosial yang kurang. Berdasarkan temuan penelitian ini disarankan Guru BK dapat menyusun program kegiatan pelayanan bimbingan dan konseling untuk meningkatkan kepercayaan diri siswa dan mengembangkan interaksi sosial yang positif di antara siswa. Selain itu, perlunya kerja sama antar personel sekolah dengan orang tua siswa dalam meningkatkan kepercayaan diri siswa dan interaksi sosial siswa pindahan di sekolah dapat berkembang ke arah yang lebih baik.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorTaufik, TaufikUNSPECIFIED
CorrectorAhmad, RiskaUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Kepercayaan Diri,Interaksi Sosial,Siswa Pindahan
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Bimbingan dan Konseling - S1
Depositing User: Andi Saputra M. Kom
Date Deposited: 06 Nov 2023 08:32
Last Modified: 06 Nov 2023 08:33
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/48028

Actions (login required)

View Item View Item