Analisis Sebaran Soal Ujian Akhir Semester Ganjil Mata Pelajaran Sejarah Indonesia Kelas XI Tahun Pelajaran 2019/2020 di Kota Padang

Desrijenatin, Silvia (2023) Analisis Sebaran Soal Ujian Akhir Semester Ganjil Mata Pelajaran Sejarah Indonesia Kelas XI Tahun Pelajaran 2019/2020 di Kota Padang. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
B1_02_SILVIA_DESRIJENATIN_15046111_588_2023.pdf

Download (6MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh tidak meratanya sebaran kompetensi dasar, materi, indikator pencapaian kompetensi serta tingkat berpikir pada soal ujian semester ganjil mata pelajaran sejarah kelas XI di SMA adabiah 2 Padang. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui sebaran materi, kompetensi dasar, indikator pencapaian kompetensi serta tingkat berpikir pada soal ujian semester ganjil mata pelajaran sejarah Kelas XI tahun pelajaran 2019/2020. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan menggunakan metode deskriptif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara dokumentasi dan wawancara. Objek penelitian ini adalah soal ujian akhir semester ganjil mata pelajaran sejarah kelas XI tahun pelajaran 2019/2020. Teknik analisis data menggunakan analisis interaktif dari Miles dan Huberman yang terdiri dari Pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa sebaran materi pada soal ujian akhir semester ganjil kelas XI belum merata. Dari empat materi pokok ada satu materi pokok yang tidak memiliki soal. Sebaran soal ujian semester kelas XI yang dibuat oleh guru sejarah belum merata pada setiap kompetensi dasarnya. Dari empat kompetensi dasar ada satu kompetensi dasar yang tidak memiliki soal. sebaran indikator pencapaian kompetensi pada soal ujian semester ganjil tidak merata dan ada indikator pencapaian kompetensi yang tidak memiliki soal. Dari 15 indikator pencapaian kompetensi ada 6 indikator pencapaian kompetensi yang tidak memiliki soal. Sebaran tingkat berfikir pada soal ujian akhir semester ganjil mata pelajaran sejarah kelas XI tahun pelajaran 2019/2020 belum merata. Soal masih didominasi oleh level C1 (memahami) dan C2 (mengingat). Sedangkan level C3 (mengaplikasi), C4 (menganalisis), C5 (mengevaluasi), dan C6 (mencipta) tidak ditemukan pada soal.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorZafri, ZafriUNSPECIFIED
CorrectorOfianto, OfiantoUNSPECIFIED
CorrectorAisiah, AisiahUNSPECIFIED
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial > Pendidikan Sejarah - S1
Depositing User: Sudia Ajjronisa S.Sos.
Date Deposited: 02 Nov 2023 07:54
Last Modified: 02 Nov 2023 07:54
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/47920

Actions (login required)

View Item View Item