Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Group Investigation Terhadap Hasil Belajar Siswa Sosiologi Kelas X SMAN 7 Padang

Hutiyanti, Puspa (2023) Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Group Investigation Terhadap Hasil Belajar Siswa Sosiologi Kelas X SMAN 7 Padang. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
B1_04_PUSPA_HUTIYANTI_18058038_1876_2023.pdf

Download (7MB) | Preview

Abstract

Penulisan skripsi ini dilatar belakangi oleh rendahnya hasil belajar peserta didik, kurangnya partisipasi siswa didalam belajar, kurangnya minat siswa dalam belajar sosiologi, serta kurangnya diskusi kelompok, terlihat dari tempat duduk siswa yang masih klasik atau kurangnya variasi dalam proses pembelajaran yang menyebabkan rendahnya hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran sosiologi. Adapun tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah ada pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe group investigation terhadap hasil belajar siswa sosiologi kelas X SMAN 7 padang. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori konstruktivisme. Jenis penelitian yang digunakan kuantitatif eksperimen. Populasi dalam penelitian ini yaitu seluruh siswa/i kelas X SMAN 7 Padang tahun ajaran 2022/2023. Pengambilan sampel dilakukan dengan menggunakan teknik Simple Random Sampling, kelas yang dipilih sebagai kelas eksperimen adalah kelas X.E10 dan kelas kontrol adalah kelas X.E8. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini digunakan dengan tes hasil belajar peserta didik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perolehan nilai rata-rata tes hasil belajar sosiologi kelas eksperimen adalah 80,1 dan nilai rata-rata hasil belajar sosiologi kelas kontrol adalah 70,8. Setelah dilakukan uji hipotesis dengan menggunakan bantuan SPSS Versi 26 maka diperoleh nilai signifikan α dalam dua sisi (2-tailed) sebesar = 0,000, maka dapat diambil kesimpulan bahwa (0,000 < 0,05) pada selang kepercayaan 95%. Maka keputusannya H o ditolak dan H a diterima, artinya terdapat pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe group investigation terhadap hasil belajar siswa sosiologi kelas X SMAN 7 padang.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorNurlizawati, NurlizawatiUNSPECIFIED
CorrectorSylvia, IkeUNSPECIFIED
CorrectorFernandes, RenoUNSPECIFIED
Subjects: H Social Sciences > HM Sociology
L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial > Pendidikan Sosiologi- Antropologi - S1
Depositing User: Sudia Ajjronisa S.Sos.
Date Deposited: 24 Oct 2023 02:33
Last Modified: 24 Oct 2023 02:33
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/47624

Actions (login required)

View Item View Item