Masalah Sosial dalam Novel Surga Anjing Liar karya Adimas Immanuel

Yetriani, Yetriani (2023) Masalah Sosial dalam Novel Surga Anjing Liar karya Adimas Immanuel. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
B_02_YETRIANI_19017034_4888_2023.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan: (1) bentuk masalah sosial dalam novel Surga Anjing Liar karya Adimas Immanuel (2) faktor penyebab masalah sosial dalam novel Surga Anjing Liar karya Adimas Immanuel, dan (3) dampak masalah sosial dalam novel Surga Anjing Liar karya Adimas Immanuel. Jenis penelitian ini merupakan penelitian sastra dengan menggunakan metode deskriptif. Data penelitian ini berupa kata, frasa, klausa, dan kalimat yang menunjukkan bentuk, penyebab dan dampak yang berhubungan dengan masalah penelitian. Metode pengumpulan data penelitian ini menggunakan metode simak dengan teknik lanjutan berupa teknik catat. Teknik pengumpulan data yaitu membaca, dan menandai novel, melakukan studi kepustakaan, dan menginventarisasi tokoh, yang berhubungan dengan masalah sosial. Teknik penganalisisan data yang digunakan adalah teknik analisis isi, yang meliputi mengklasifikasikan data, menganalisis data, menginterpretasikan data, dan membuat hasil kesimpulan. Hasil penelitian disimpulkan: (1) bentuk masalah sosial berupa masalah kemiskinan, kejahatan, disorganisasi keluarga, peperangan, pelanggaran terhadap norma-norma masyarakat, masalah lingkungan hidup dan birokrasi, (2) faktor penyebab masalah sosial yang ditemukan adalah faktor ekonomis, biologis, dan psikologis, dan (3) dampak masalah sosial antara lain meningkatnya tingkat kriminalitas, adanya kesenjangan antara orang kaya dan miskin, munculnya perilaku menyimpang, dan meningkatnya pengangguran.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorNasution, Muhammad IsmailUNSPECIFIED
CorrectorZulfadhli, ZulfadhliUNSPECIFIED
CorrectorAdek, MuhammadUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: SURGA ANJING LIAR
Subjects: P Language and Literature > PN Literature (General)
Divisions: Fakultas Bahasa dan Seni > Sastra Indonesia - S1
Depositing User: Fitri Yelli
Date Deposited: 17 Oct 2023 04:47
Last Modified: 17 Oct 2023 04:47
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/47399

Actions (login required)

View Item View Item