Struktur dan Kebahasaan Teks Eksposisi Karya Siswa Kelas VIII SMP Negeri 4 Batang Anai

Enjela, Yenesa (2023) Struktur dan Kebahasaan Teks Eksposisi Karya Siswa Kelas VIII SMP Negeri 4 Batang Anai. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
B_01_YENESA_ENJELA_19016065_3973_2023.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Tujuan penelitian ini mendeskripsikan tiga hal berikut. Pertama, mendeskripsikan struktur teks eksposisi karya siswa kelas VIII SMP Negeri 4 Batang Anai. Kedua, mendeskripsikan ciri kebahasaan penggunaan diksi teks eksposisi karya siswa kelas VIII SMP Negeri 4 Batang Anai. Ketiga, mendeskripsikan ciri kebahasaan penggunaan kalimat teks eksposisi karya siswa kelas VIII SMP Negeri 4 Batang Anai. Jenis penelitian ini adalah kualitatif dengan menggunakan metode deskripsi. Penelitian ini dilakukan di SMP Negeri 4 Batang Anai di kelas VIII. Data dalam penelitian ini adalah struktur, diksi, dan kalimat yang diperoleh dari sumber data. Sumber data dalam penelitian ini adalah teks eksposisi karya siswa kelas VIII.1 SMP Negeri 4 Batang Anai dengan jumlah siswa sebanyak 20 orang. Instrumen dalam penelitian ini adalah peneliti sendiri. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah teknik pancing. Penganalisisan data disesuaikan dengan alur penganalisisan data kualitatif dengan cara reduksi data, penyajian data, dan verifikasi data. Hasil penelitian ini ada tiga. Pertama, dalam teks eksposisi siswa kelas VIII SMP Negeri 4 Batang Anai ditinjau dari segi struktur teks eksposisi berada pada kategori cukup baik. Hal tersebut dapat dibuktikan dari 20 teks eksposisi karya siswa kelas VIII SMP Negeri 4 Batang Anai, terdapat 20 teks eksposisi yang memiliki struktur tesis yang baik, 19 teks eksposisi yang memiliki struktur argumentasi yang baik, dan 16 teks eksposisi yang memiliki struktur penegasan ulang yang kurang baik. Kedua, dilihat dari penggunaan diksi, teks eksposisi karya siswa kelas VIII SMP Negeri 4 Batang Anai berada pada kategori baik. Hal tersebut dapat dibuktikan dari 2350 diksi terdapat sebanyak 2082 diksi yang tepat, sedangkan sebanyak 268 diksi yang tidak tepat. Ketiga, penggunaan kalimat teks eksposisi karya siswa kelas VIII SMP Negeri 4 Batang Anai berada dikualifikasi buruk. Hal tersebut dapat dibuktikan dari 157 kalimat yang ditulis siswa, hanya 22 penggunaan kalimat dalam kategori baik sesuai indikator, sedangkan 135 penggunaan kalimat dalam kategori buruk yang tidak sesuai indikator. Berdasarkan hasil penelitian tersebut, dapat disimpulkan tiga hal. Pertama, struktur teks eksposisi karya siswa kelas VIII SMP Negeri 4 Batang Anai berada pada kategori cukup baik. Namun, terdapat bagian struktur teks eksposisi yang masih memiliki struktur yang kurang baik. Kedua, penggunaan diksi pada teks eksposisi karya siswa kelas VIII SMP Negeri 4 Batang Anai berada pada kategori baik. Ketiga, penggunaan kalimat teks eksposisi siswa kelas VIII SMP Negeri 4 Batang Anai berada dikualifikasi buruk. Hal ini dikarenakan pada kalimat tersebut memiliki lebih dari satu kesalahan terkait indikator kejelasan struktur, kelogisan makna, kehematan kata, dan kebakuan kata.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorArief, ErmawatiUNSPECIFIED
CorrectorNursaid, NursaidUNSPECIFIED
CorrectorHafrison, MohamadUNSPECIFIED
Subjects: L Education > L Education (General)
P Language and Literature > PN Literature (General)
Divisions: Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia - S1
Depositing User: Fitri Yelli
Date Deposited: 17 Oct 2023 04:47
Last Modified: 17 Oct 2023 04:47
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/47397

Actions (login required)

View Item View Item