Peningkatan Hasil Belajar Siswa Menggunakan Strategi Learning Start With A Question pada Pembelajaran Tematik Terpadu di Kelas IV SDN 27 Kinali

Maharani, Milla (2022) Peningkatan Hasil Belajar Siswa Menggunakan Strategi Learning Start With A Question pada Pembelajaran Tematik Terpadu di Kelas IV SDN 27 Kinali. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
B1_6_Milla _Maharani_17129230_1959_2022.pdf

Download (5MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh kurangnya minat bertanya peserta didik. Permasalahan ini terjadi dalam proses belajar mengajar diantaranya peserta didik kurang memahami materi, kurang berantusiasnya peserta didik dalam menerima pelajaran, kurangnya inovasi strategi dalam belajar sehingga mengakibatkan rendahnya hasil belajar peserta didik. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang menggunakan pendekatan kualitatif dan kuantitatif. Pada pelaksanaannya penelitian ini dilakukan dalam dua siklus yang terdiri dari 4 tahap yaitu, tahap perencanaan, pelaksanaan, pengamatan dan refleksi. Penelitian ini dilaksanakan di semester II tahun ajaran 2021/2022. Data penelitian diperoleh dengan menggunakan observasi, tes dan non tes. Subjek penelitian ini adalah guru dan siswa kelas IV SDN 27 Kinali Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa strategi Learning Start with A Question menunjukkan adanya peningkatan dari siklus I ke siklus II yaitu: 1) Penilaian RPP siklus I rata-rata 72,22% dengan kualifikasi cukup. Meningkat pada siklus II menjadi 88,88% dengan predikat baik. 2) penilaian pada aspek guru siklus I rata-rata 66,66% dengan predikat cukup, dan meningkat pada siklus II menjadi 83,33% dengan predikat baik. 3) penilaian pada aspek peserta didik siklus I rata-rata 66,66% dengan predikat cukup, dan meningkat pada siklus II menjadi 83,33 dengan predikat baik. 4) penilaian pada aspek pengetahuan dan keterampilan siklus I rata-rata 67,40% dengan predikat cukup, dan meningkat pada siklus II menjadi 80,99% dengan predikat baik. Dengan demikian, pembelajaran tematik terpadu dengan strategi Learning Start with A Question dapat meningkatkan hasil belajar peserta pada di kelas IV SDN 27 Kinali

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorDesyandri, DesyandriUNSPECIFIED
CorrectorFarida, S, Farida, SUNSPECIFIED
CorrectorLena, Mai SriUNSPECIFIED
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar - S1
Depositing User: Mrs. Dina Aulia Sari
Date Deposited: 12 Oct 2023 03:35
Last Modified: 12 Oct 2023 08:22
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/47274

Actions (login required)

View Item View Item