Penggunaan Media Video Tutorial dalam Meningkatkan Keterampilan Berwudu Siswa di Kelas II SDN 25 Air Tawar Selatan Kota Padang

Nurhidayah, Nurhidayah (2023) Penggunaan Media Video Tutorial dalam Meningkatkan Keterampilan Berwudu Siswa di Kelas II SDN 25 Air Tawar Selatan Kota Padang. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
B_07_NURHIDAYAH_19329037_4573_2023.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji: 1) Penggunaan media video tutorial dalam meningkatkan keterampilan berwudu siswa di kelas II SDN 25 Air Tawar Selatan 2) Faktor pendukung dan penghambat penggunaan media video tutorial dalam meningkatkan keterampilan berwudu siswa di kelas II SDN 25 Air Tawar Selatan 3) Peningkatan keterampilan siswa dalam berwudu dengan penggunaan media video tutorial di kelas II SDN 25 Air Tawar Selatan Penelitian ini termasuk penelitian lapangan (Field Research). Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Penelitian ini dilaksanakan di SDN 25 Air Tawar Selatan. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, dokumentasi dan wawancara. Data yang diperoleh dari penelitian kemudian dianalisis dengan reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Teknik keabsahan data yang digunakan yaitu dengan menggunakan triangulasi metode, membandingkan informasi atau data dengan cara yang berbeda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) Proses penggunaan media video tutorial dalam meningkatkan keterampilan berwudu siswa kelas II SDN 25 Air Tawar Selatan terdiri dari 3 tahap yaitu tahap persiapan, tahap pelaksanaan dan tahap akhir/evaluasi. Tahap persiapan, berkaitan dengan segala sesuatu yang dibutuhkan dalam menggunakan video tutorial, baik perangkat pembelajaran seperti RPP beserta peralatan yang digunakan seperti laptop, LCD Proyektor/infokus, speaker, dan lain sebagainya. Tahap pelaksanaan berkaitan dengan langkah-langkah penggunaan media video tutorial di dalam kelas. Dan tahap akhir, berkaitan dengan evaluasi atau pengambilan nilai. (2) Faktor pendukung dan penghambat penggunaan media video tutorial di kelas II SDN 25 Air Tawar Selatan berasal dari siswa, guru, sekolah dan lingkungan masyarakat. Faktor pendukung yaitu telah tersedianya sarana dan prasarana yang memadai untuk digunakannya media video tutorial di kelas, guru PAI membutuhkan bantuan media video tutorial untuk memudahkannya mengajar di kelas, dan siswa bosan dalam belajar ketika guru menggunakan cara konvensional dan monoton. Faktor penghambat yaitu guru PAI kurang mampu menggunakan media video tutorial di kelas dan kurangnya peran orang tua dalam memperhatikan tugas anaknya karena sibuk bekerja. (3) Peningkatan keterampilan siswa dalam berwudu dengan penggunaan media video tutorial di kelas II SDN 25 Air Tawar Selatan sangat bagus, yang mana sebelumnya siswa banyak melakukan kesalahan dalam melaksanakan wudu diantaranya membasuh wajah hanya bagian depan saja, mencuci tangan tidak sampai kesiku, mencuci kaki tidak sampai mata kaki, tidak mendahulukan anggota wudu yang kanan dan lain sebagainya. Kemudian setelah digunakan media video tutorial dalam proses pembelajaran, siswa menjadi paham bagaimana melaksanakan wudu yang benar dan kesalahan yang dilakukan siswa dalam berwudu berkurang sehingga keterampilan berwudu siswa ii meningkat. Keterampilan berwudu siswa meningkat dibuktikan dengan rata-rata nilai praktik wudu dari 14 siswa sebesar 83 dimana sebelumnya hanya 58.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorAlfurqan, AlfurqanUNSPECIFIED
CorrectorSulaiman, SulaimanUNSPECIFIED
CorrectorAl Ikhlas, Al IkhlasUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: MEDIA VIDEO TUTORIAL, KETERAMPILAN BERWUDU
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion
B Philosophy. Psychology. Religion > BP Islam. Bahaism. Theosophy, etc
L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial > Pendidikan Agama Islam-S1
Depositing User: Fitri Yelli
Date Deposited: 18 Sep 2023 11:41
Last Modified: 18 Sep 2023 11:41
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/46686

Actions (login required)

View Item View Item