Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Tipe CIRC (Cooperative Integrated Reading And Composition) terhadap Keterampilan Membaca Teks Persuasi Siswa Kelas VIII SMP Negeri 3 Pariaman

Hasibuan, Indriani (2023) Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Tipe CIRC (Cooperative Integrated Reading And Composition) terhadap Keterampilan Membaca Teks Persuasi Siswa Kelas VIII SMP Negeri 3 Pariaman. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
B1_1_INDRIANI_HASIBUAN_19016163_3004_2023.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan keterampilan membaca pemahaman siswa sebelum, sesudah serta pengaruhnya dalam menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe CIRC (Cooperative Integrated Reading And Composition) sebagai model pembelajaran keterampilan membaca teks persuasi pada siswa kelas VIII SMP Negeri 3 Pariaman. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Rancangan penelitian ini adalah one group pretest-posttest control group design. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIII SMP Negeri 3 Pariaman yang terdaftar pada tahun ajaran 2022/2023. Variabel penelitian ini adalah keterampilan membaca teks persuasi sebelum dan sesudah menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe CIRC (Cooperative Integrated Reading And Composition) sebagai model pembelajaran. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan dari penggunaan model kooperatif tipe CIRC (Cooperative Integrated Reading And Composition) terhadap keterampilan membaca pemahaman siswa kelas VIII SMP Negeri 3 Pariaman. Hal ini dapat dilihat dari hasil perolehan thitung sebesar 12,261 sedangkan nilai ttabel sebesar 2,00029 dengan taraf nyata α yaitu 0,05. Berdasarkan hasil penelitian tersebut disimpulkan bahwa keterampilan membaca pemahaman teks persuasi siswa kelas VIII SMP Negeri 3 Pariaman sesudah menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe CIRC (Cooperative Integrated Reading And Composition) lebih baik dibandingkan sebelum menggunakan model pembelajaran tersebut.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorAfnita, AfnitaUNSPECIFIED
CorrectorNoveria, EnaUNSPECIFIED
CorrectorZulfikarni, ZulfikarniUNSPECIFIED
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education
P Language and Literature > PN Literature (General)
Divisions: Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia - S1
Depositing User: mrs Ridha Prima Adri
Date Deposited: 18 Jul 2023 03:11
Last Modified: 18 Jul 2023 03:11
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/45072

Actions (login required)

View Item View Item