Pengembangan Media Pembelajaran menggunakan Articulate Storyline 3 Berbasis Discovery Learning di Kelas III Sekolah Dasar

Danil, Rahma (2023) Pengembangan Media Pembelajaran menggunakan Articulate Storyline 3 Berbasis Discovery Learning di Kelas III Sekolah Dasar. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
B1_06_RAHMA_DANIL_17129169_2730_2023.pdf

Download (7MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini berawal dari studi kasus yang dilakukan di beberapa Sekolah Dasar Batipuh dimana penggunaan media dalam pembelajaran yang masih konvensional di dalam kelas III. Kemajuan teknologi yang semakin pesat dalam berbagai bidang termasuk dalam bidang pendidikan. Dalam dunia pendidikan dengan kemajuan IPTEK telah banyak membawa pengaruh serta perubahan untuk kemajuan dalam bidang pendidikan. Pada dunia pendidikan telah di gunakan berbagai teknologi guna menunjang kemajuan dalam bidang pendidikan, seperti penggunaan teknologi seperti Handphone, laptop, dan lain-lain. Teknologi tersebut berfungsi sebagai media dalam belajar seperti penggunaan aplikasi belajar, video pembelajaran, edmodo, e-learning dan lain. Dalam penguji cobaan produk tersebut, peneliti menggunakan model pembelajaran Discovery Learning yang merupakan model pembelajaran inovatif dimana siswa dapat aktif secara lansung dalam proses pembelajaran serta siswa dapat menemukan sendiri pembelajarannya. Berdasarkan hasil study kasus di beberapa SD di Batipuh masih menggunakan media konvensional seperti media pajangan gambar serta benda kontrit lainya. Berdasarkan hal tersebut peneliti tertarik mengembangkan media pembelajaran menggunakan aplikasi Articulate Storyline 3 berbasis Discovery Lerning di kelas III yang valid dan praktis. Pengembangan media pembelajaran ini menggunakan model yang dikemukakan oleh Thiagarajan (dalam Trianto, 2012:93), dengan tahap define, design, develop dan disseminate. Akan tetapi, tahap disseminate tidak dilakukan dikarenakan keterbatasan biaya dan tenaga. Media pembelajaran yang dirancang divalidasi oleh validator kemudian diujicobakan di kelas III SDN 13 Batipuh untuk mengetahui praktikalitas media pembelajaran yang dikembangkan. Hasil penelitian dari media pembelajaran yang dikembangkan, diperoleh hasil tingkat validitas bahan ajar dengan jumlah keseluruhan nilai validasi 86 dalam kategori valid. Hal ini terlihat juga dari hasil respon guru 82% dan hasil respon siswa 95% dengan kategori praktis. Dengan demikian, media pembelajaran menggunakan Articulate Storyline 3 berbasis Discovery Learning di nyatakan valid dengan kategori valid dan praktis

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorAmini, RisdaUNSPECIFIED
CorrectorMiaz, YalvemaUNSPECIFIED
CorrectorAriani, YettiUNSPECIFIED
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1501 Primary Education
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar - S1
Depositing User: Sudia Ajjronisa S.Sos.
Date Deposited: 10 Jul 2023 03:19
Last Modified: 10 Jul 2023 03:19
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/44733

Actions (login required)

View Item View Item