Perancangan Buku Interaktif Tata Cara Shalat untuk Siswa Taman Kanak-Kanak

Chandra, Maulvi B (2022) Perancangan Buku Interaktif Tata Cara Shalat untuk Siswa Taman Kanak-Kanak. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
B_09_MAULVI_ B_CHANDRA_16027085_7505_2022.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Buku Interaktif tentang tata cara shalat merupakan buku yang berisi tentang tata cara shalat yang disajikan dengan teknik Pop up dan Puzzle. Karena pengenalan Shalat sejak usia dini sangat penting untuk dilakukan, Agar terbiasa dan benar dalam mengerjakan ibadah shalat. Karena hal tersebut tujuan perancangan ini adalah untuk menghasilkan sebuah media pembelajaran tentang tata cara shalat yang cocok dan sesuai untuk anak-anak usia dini, Sehingga pelajaran tentang shalat menjadi pengalaman yang tidak cepat membuat anak- anak merasa bosan dan terasa menyenangkan. Dalam perancangan buku Interaktif ini metode perancangan yang dipakai ialah metode glass box, yaitu metode berfikir secara rasional dan objektif serta urut dalam menganalisis sesuatu hal dengan benar dan terbebas dari pikiran dan peninjauan yang tidak masuk akal, dimulai dari tahap persiapan, inkubasi, luminasi, dan verifikasi evaluasi. Hasil dari perancangan adalah buku interaktif sebagai media utama, dan beberapa media pendukung berupa poster, Xbanner, gantungan kunci,stiker, Mug, Totebag,dan pembatas buku, Berdasarkan Hasil dari uji kelayakan yang telah dilakukan kepada guru TK dan Orang tua siswa menunjukkan bahwa media sudah layak dan cocok untuk dipublikasikan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorPebriyeni, EliyaUNSPECIFIED
CorrectorAfriwan, HendraUNSPECIFIED
CorrectorFaisal, DiniUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: PERANCANGAN BUKU
Subjects: N Fine Arts > N Visual arts (General) For photography, see TR
Divisions: Fakultas Bahasa dan Seni > Desain Komunikasi Visual - S1
Depositing User: Fitri Yelli
Date Deposited: 27 Jun 2023 05:05
Last Modified: 27 Jun 2023 05:05
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/44552

Actions (login required)

View Item View Item