Pembuatan Instrumen Asesmen Autentik Pada Model POE Materi Fluida Dinamis Untuk Kelas XI SMA

Yanuar, Dinda (2023) Pembuatan Instrumen Asesmen Autentik Pada Model POE Materi Fluida Dinamis Untuk Kelas XI SMA. Skripsi thesis, Fakultas Matematika & Ilmu Pengetahuan Alam.

[img]
Preview
Text
B.1_05_DINDA_YANUAR_18033058_2684_2023_(30 Mar).pdf

Download (355kB) | Preview

Abstract

Era revolusi 4.0 ditandai dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi yang semakin cepat dan maju. Kemajuan teori pendidikan oleh para pakar pendidikan juga telah mengembangkan berbagai model pembelajaran yang dapat diterapkan guru di sekolah. Namun, satu hal yang kurang mendapatkan perhatian yaitu sistem penilaian atau asesmen. Pada kurikulum 2013, kurikulum 2013 revisi dan prototype tekanan perubahan itu dilakukan pada asesmen secara utuh untuk tiga aspek yaitu aspek sikap, pengetahuan, dan keterampilan. Fakta yang ditemukan di lapangan adalah penilaian hanya berfokus pada aspek pengetahuan saja sedangkan aspek sikap dan keterampilan masih kurang terlaksana dengan baik. Solusi dari permasalah di atas adalah pembuatan instrumen asesmen autentik pada model POE materi fluida dinamis untuk kelas XI SMA. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat validitas dan praktikalitas dari asesmen autentik pada model POE materi fluida dinamis untuk kelas XI SMA. Penelitian ini merupakan penelitian yang berfokus pada pembuatan suatu produk asesmen autentik dalam bentuk lembar kegiatan asesmen autentik menggunakan desain model pembelajaran ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation, Evaluation). Sumber data diperoleh dari hasil validasi tenaga ahli dosen Fisika FMIPA UNP. Sumber data kepraktisan diperoleh dari guru dan siswa kelas XI SMA Negeri 2 Painan. Teknik analisis data untuk validasi produk menggunakan Aiken’s V dan kepraktisan produk menggunakan teknik persentase. Hasil penelitian didapatkan nilai uji validitas dan uji praktikalitas. Hasil uji validitas produk sebesar 0,87 tergolong kategori valid dengan karakteristik produk dilihat dari kelayakan isi, penggunaan bahasa, kelayakan penyajian, kegrafisan asesmen. Hasil uji praktikalitas guru dan siswa diperoleh masing-masing nilai rata-rata sebesar 86,67 dan 87,10 tergolong kategori sangat praktis dengan kriteria kepraktisan produk dilihat dari kemudahan penggunaan, daya tarik, dan efisiensi. Jadi, dapat disimpulkan bahwa produk asesmen autentik pada model POE materi fluida dinamis untuk kelas XI SMA adalah valid dan praktis sehingga dapat digunakan dalam penilaian proses pembelajaran fisika.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorFestiyed, FestiyedUNSPECIFIED
CorrectorDesnita, DesnitaUNSPECIFIED
CorrectorAfrizon, RenolUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Asesmen Autentik, Model POE, Fluida Dinamis
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Fisika - S1
Depositing User: Mrs Risna Juita
Date Deposited: 22 Jun 2023 01:07
Last Modified: 22 Jun 2023 01:08
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/44460

Actions (login required)

View Item View Item