Efektifitas Kalimat Teks Eksposisi Siswa Kelas VIII SMP Pembangunan Laboratorium UNP

Afifah, Dina Ayu (2022) Efektifitas Kalimat Teks Eksposisi Siswa Kelas VIII SMP Pembangunan Laboratorium UNP. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
B_01_DINA_AYU_AFIFAH_18016148_3740_2022.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan hal-hal sebagai berikut. Pertama, mendeskripsikan keefektifan kalimat dalam teks eksposisi siswa kelas VIII SMP Laboratorium ditinjau dari segi kebakuan bahasa. Kedua, bagaimana keefektifan kalimat dalam teks eksposisi siswa kelas VIII SMP Pembangunan Laboratorium ditinjau dari segi kepaduan dan kesatuan. Ketiga, mendeskripsikan keefektifan kalimat dalam teks eksposisi siswa kelas VIII SMP Pembangunan Laboratorium ditinjau dari segi kehematan. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif dengan metode deskriptif. Data dalam penelitian ini yakni efektifitas kalimat dalam teks eksposisi siswa kelas VIII SMP Pembangunan Laboratorium UNP dengan sumber data teks eksposisi yang dikarang oleh siswa kelas VIII SMP Pembangunan Laboratorium UNP.Teknik pengumpulan data menggunakan teknik dokumentasi.Teknik pengabsahan data dalam penelitian ini adalah teknik triangulasi. Langkah-langkah menganalisis data adalah mengidentifikasi data, menginventarisasi data, menganalisis data dan menyimpulkan data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa efektifitas kalimat teks eksposisi siswa kelas VIII SMP Pembangunan Laboratorium UNP berada dikualifikasi buruk. Hal tersebut dibuktikan dengan temuan kalimat-kalimat yang belum efektif. dari 335 kalimat yang digunakan, hanya 105 kalimat yang dapat dikategorikan efektif, sedangkan 230 kalimat belum dapat dikatakan efektif. Jumlah kesalahan pada kalimat-kalimat tidak efektif tersebut terhitung 299 kesalahan. Ketidak efektifan kalimat-kalimat tersebut dikarenakan tidak memenuhi indikator efektifitas kalimat yang digunakan dalam penelitian ini. Pertama, dari segi kebakuan bahasa ditemukan 169 kalimat tidak efektif. Kedua, ketidak efektifan kalimat dalam teks eksposisi dari segi kelengkapan terdapat 19 kalimat. Ketiga, ketidak efektifan kalimat dari segi kepaduan dan kesatuan berjumlah 32. Keempat, ketidak efektifan kalimat dari segi ketegasan berjumlah 6 kalimat. Kelima, ketidak efektifan kalimat dari segi kehematan berjumlah 56. Keenam, ketidak efektifan kalimat dari segi kevariasian berjumlah 17 kalimat. Sedangkan untuk indikator keparalelan, ditemukan beberapa kalimat yang sesuai dengan indikator tersebut, sehingga tidak ditemukan kesalahannya. Dengan demikian, dapat dinyatakan bahwa siswa kelas VIII SMP Pembangunan Laboratorium belum mampu menggunakan kalimat dengan efektif.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorTamsin, Andrea CatriUNSPECIFIED
CorrectorGani, ErizalUNSPECIFIED
CorrectorNoveria, EnaUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: KALIMAT TEKS EKSPOSISI
Subjects: L Education > L Education (General)
P Language and Literature > PN Literature (General)
Divisions: Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia - S1
Depositing User: Fitri Yelli
Date Deposited: 20 Jun 2023 06:44
Last Modified: 20 Jun 2023 06:44
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/44397

Actions (login required)

View Item View Item