Pengembangan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) Menggunakan Geogebra Classroom untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kreatif Peserta Didik pada Topik Segiempat dan Segitiga Kelas VII SMP

Kurnia, Wenny (2022) Pengembangan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) Menggunakan Geogebra Classroom untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kreatif Peserta Didik pada Topik Segiempat dan Segitiga Kelas VII SMP. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
B1_1_WENNY_KURNIA_17029188_1732_2022.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Matematika merupakan salah satu ilmu pengetahuan yang besar pengaruhnya terhadap pendidikan suatu negara. Harapannya dengan mempelajari matematika peserta didik dapat memiliki kemampuan berpikir kreatif. Namun pada kenyataannya, tingkat kemampuan berpikir kreatif peserta didik di SMP N 4 Bathin Solapan masih tergolong rendah. Rendahnya kemampuan berpikir kreatif peserta didik disebabkan oleh LKPD yang kurang mampu untuk memfasiitasi peserta didik dalam meningkatkan kemampuan berpikir kreatif yang dimilikinya. Tujuan penelitian ini adalah menghasilkan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) menggunakan Geogebra Classroom dengan tujuan untuk meningkatkan kemampuan berpikir kreatif, yang valid, praktis, dan efektif. Penelitian ini merupakan jenis penelitian Research and Development dengan meodel penelitian yang digunakan adalah model Plomp. Pada fase investigasi awal (preliminary research) dilakukan analisis kebutuhan, analisis kurikulum, analisis konsep, dan analisis peserta didik. Pada fase pembuatan prototipe (development or prototyping phase) dilakukan evaluasi sendiri, penilaian ahli, evaluasi perorangan (one to one evaluation), dan evaluasi grup kecil (small group). Uji kepraktisan dan uji keefektifan dilakukan pada tahap evaluasi grup kecil (small group). Penelitian ini menghasilkan LKPD menggunakan Geogebra Classroom pada materi segiempat dan segitiga. Berdasarkan penelitian yang dilakukan LKPD yang dikembangkan sudah memenuhi kriteria valid, praktis, dan efektif. Valid dilihat dari aspek penyajian, isi, bahasa, kegrafikan, dan geogebra. Praktis dilihat dari aspek penyajian, kemudahan penggunaan, waktu, dan keterbacaan. Untuk efektifitas dilihat dari perbandingan hasil pre-test dan post-test yang menunjukkan peningkatan, serta rata-rata hasil post-test, sehingga dapat dikatakan LKPD memberikan pengaruh terhadap peningkatan kemmapuan berpikir kreatif peserta didik.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorTasman, FridgoUNSPECIFIED
CorrectorAsmar, AliUNSPECIFIED
CorrectorMukhni, MukhniUNSPECIFIED
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education
Q Science > QA Mathematics
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Matematika - S1
Depositing User: mrs Ridha Prima Adri
Date Deposited: 12 Jun 2023 02:25
Last Modified: 12 Jun 2023 02:25
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/44215

Actions (login required)

View Item View Item