Pengaruh Media Pembelajaran Video Passing Atas dalam Permainan Bolavoli terhadap Passing Atas Siswa Kelas X SMA Negeri 8 Padang.

Oksesen, Yangke (2022) Pengaruh Media Pembelajaran Video Passing Atas dalam Permainan Bolavoli terhadap Passing Atas Siswa Kelas X SMA Negeri 8 Padang. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
B1_2_YANGKE_OKSESEN_17087255_4095_2022.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Masalah dalam penelitian ini adalah kurangnya kemampuan passing atas siswa kelas X SMA Negeri 8 Padang. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh media pembelajaran video passing atas dalam permainan bolavoli terhadap passing atas siswa kelas X SMA Negeri 8 Padang. Jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimen semu, yang dilakukan terhadap passing atas bolavoli siswa kelas X SMA Negeri 8 Padang. Populasi dalam penelitian ini adalah passing atas bolavoli siswa kelas X SMA Negeri 8 Padang yang berjumlah 36 orang. Sampel penelitian adalah ketepatan smash bolavoli seluruh kelas X SMA Negeri 8 Padang sebanyak 16 orang, dengan teknik purposive sampling. Instrumen tes yang digunakan dalam penelitian ini yaitu tes passing atas, sedangkan teknik analisis data statistik menggunakan uji normalitas liliefors , uji homogenitas data dan uji-t dengan taraf signifikan ɑ=0,05. Hasil penelitian yaitu, Terdapat pengaruh media pembelajaran video passing atas dalam permainan bolavoli terhadap passing atas diperoleh bahwa t hitung = 18,48> t tabel =1,75, maka diperoleh nilai rata-rata pre test=33,06 dan nilai rata-rata post test=37, karena nilai rata-rata post test lebih besar dari nilai rata-rata pre test maka terjadi peningkatan passing atas sebesar = 3,94. jadi dengan diberikannya media pembelajaran video passing atas kepada siswa kelas X SMA Negeri 8 Padang memberikan pengaruh terhadap peningkatan passing atas.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorYenes, RonniUNSPECIFIED
CorrectorAlnedral, AlnedralUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: MEDIA PEMBELAJARAN, PASSING ATAS, BOLAVOLI
Subjects: R Medicine and Food > Sport General
R Medicine and Food > Medicine General > RC1200 Sports Medicine
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Kepelatihan Olahraga - S1
Depositing User: Mutia Farida
Date Deposited: 16 Feb 2023 01:24
Last Modified: 16 Feb 2023 01:24
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/42285

Actions (login required)

View Item View Item