Analisis Teknik Permainan Gitar Klasik Karya Frederich Chopin: Nocturne In E-Flat Major Op.9 No.2

Ibrahim, Muhammad (2022) Analisis Teknik Permainan Gitar Klasik Karya Frederich Chopin: Nocturne In E-Flat Major Op.9 No.2. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_06_Muhammad_ibrahim_17232021_659_2022.pdf

Download (714kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana secara teknik lagu nocturne in e­ jlat major op 9 no 2 karya Fredrich Chopin diekspresikan melalui permainan gitar klasik oleh Fransissco Tarrega. Penelitian ini bersifat deskriptif yang dalam hal ini akan mendeskripsikan, menguraikan dan menggambarkan tentang teknik permainan nocturne in e­jlat major op 9 no 2 karya Chopin yang dimainkan untuk alat musik gitar klasik. Objek penelitian yang menjadi pusat perhatian dan sasaran penelitian adalah teknik permainan gitar klasik dalam nocturne in e­jlat major op 9 no 2 karya Frederich Chopin. Instrument penelitian adalah peneliti sendiri dengan dibantu beberapa peralatan untuk mengolah data. Mendapatkan atau download score nocturne in e­flat major op 9 no 2 transkripsi Tarrega dan score asli untuk piano. J enis data menggunakan data primer dan data sekunder. Langkah-langkah untuk menganalisis data adalah wawancara dari berbagai narasumber, observasi dan dokumentasi, diorganisasikan dan diinterpretasikan sebagai bahan temuan untuk menjawab permasalahan penelitian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Teknik yang digunakan pada gitar klasik karya Frederich Chopin nocturne in e­jlat major op 9 no 2 transkripsi Fransisco Tarrega yakni Arpeggio, legato, slur, glissando, barre, harmonic, appoggiatura, trill. Tarrega mengganti teknik yangjuga bisa dimainkan pada gitar seperti upper mordent, gruppeto, dan staccato dengan teknik slur, dan glissando. Dan memadatkan ritmis nada dengan nada 1/32. Penggantian teknik ini karena alasan aspek organologis dimana piano memiliki soft pedal dan demper pedal yang dapat mensustain nada, sementara hal itu tidak mungkin dilakukan pada gitar. Perbedaan penggunaan teknik permainan atau lebih tepatnya penyesuaian teknik permainan karya ini pada gitar klasik memberikan nuansa yang berbeda dalam pengekspresiannya yakni nuansa tajam, dalam, sendu, mellow, tegas, cepat, bebas, terang, luas pada piano. Sedangkan pada gitar tercipta nuansa soft, mendayu, luas, ramai, cepat.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: M Music and Books on Music > MT Musical instruction and study
Divisions: Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Seni Drama, Tari dan Musik - S1
Depositing User: Sudia Ajjronisa S.Sos.
Date Deposited: 06 Jul 2022 00:02
Last Modified: 06 Jul 2022 00:02
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/38585

Actions (login required)

View Item View Item