Korelasi Perhatian Orang Tua dan Motivasi Belajar Terhadap Hasil Belajar Siswa yang Melaksanakan Pembelajaran Seni Budaya (Tari) Secara Daring pada Masa Pandemi Covid-19 di SMP Negeri 10 Payakumbuh

Putri, Adhira (2021) Korelasi Perhatian Orang Tua dan Motivasi Belajar Terhadap Hasil Belajar Siswa yang Melaksanakan Pembelajaran Seni Budaya (Tari) Secara Daring pada Masa Pandemi Covid-19 di SMP Negeri 10 Payakumbuh. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_06_ADHIRA_PUTRI_17023148_5991_2021.pdf

Download (715kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengukur dan menganalisis adanya korelasi yang signifikan antara perhatian orang tua, motivasi belajar siswa, perhatian orang tua dan motivasi belajar terhadap basil belajar siswa yang melaksanakan pembelajaran seni budaya (tari) secara daring pada masa pandmi covid- 19 di SMP Negeri 10 Payakumbuh. Jenis penelitian yang dipakai pada penelitian ini adalah kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah semua siswa kelas Vil pada SMP Negeri 10 Payakumbuh dengan jumlah sampel 55 siswa dan orang tua. Variabel dalam penelitian ini terdiri dari variabel bebas (X) dan variabel terikat (Y). Jenis data menggunakan data primer dan data sekunder. Instrumen yang digunakan adalah berupa kuesioner (angket) dan non tes. Uji persyaratan analisis dalam penelitian ini adalah uji normalitas dan uji homogenitas. Hasil penelitian ini adalah Terdapat korelasi perhatian orang tua dan motivasi belajar terhadap basil belajar seni budaya (tari) secara daring di kelas VII SMP Negeri 10 Payakumbuh, hal ini dapat dibuktikan dengan basil analisi data dan pengujian hipotesis bahwa perhatian orang tua dan motivasi belajar memberikan korelasi sebesar 56,4% terhadap basil belajar seni budaya (tari) secara daring di kelas VII di SMP Negeri 10 Payakumbuh dan selebihnya 43,59% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini. Jika dilihat secara terpisah antara perhatian orang tua terhadap basil belajar dan motivasi belajar terhadap basil belajar tidak terdapat korelasi. Namun ketika digabungkan antara peratian orang tua dan motivasi belajar terhadap basil belajar barn terdapat korelasi. Hal ini menunjukkan bahwa perhatian orang tua dan motivasi belajar sejalan untuk membentuk basil belajar yang maksimal, dan sebaliknya jika semakin rendah perhatian orang tua dan motivasi belajar maka akan semakin rendah basil belajar pada siswa yang melakukan pembelajaran secara daring.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: M Music and Books on Music > MT Musical instruction and study
Divisions: Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Seni Drama, Tari dan Musik - S1
Depositing User: Sudia Ajjronisa S.Sos.
Date Deposited: 07 Feb 2022 07:01
Last Modified: 07 Feb 2022 07:01
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/36689

Actions (login required)

View Item View Item