Efektivitas Strategi Mastery Learning Dalam Pembelajaran Keterampilan Membuat Tempat Gelas Aqua dari Barang Bekas Bagi Anak Tunarungu di SLBN Kota Sungai Penuh

Dewi, Mona Puspita (2021) Efektivitas Strategi Mastery Learning Dalam Pembelajaran Keterampilan Membuat Tempat Gelas Aqua dari Barang Bekas Bagi Anak Tunarungu di SLBN Kota Sungai Penuh. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
2_A_MONA_PUSPITA_DEWI_16003031_746_2021..pdf

Download (276kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh permasalahan yang ditemukan di SLBN Kota Sungai Penuh kelas XI pada anak tunarungu yang terdiri dari 5 anak dari satu kelas dimana anak tersebut sudah diajarkan beberapa keterampilan, tetapi keterampilan membuat tempat gelas aqua dari barang bekas belum pernah diajarkan. Tujuan penelitian ini untuk membuktikan efektivitas strategi mastery learning dalam pembelajaran keterampilan membuat tempat gelas aqua dari barang bekas kelas XI pada anak tunarungu di SLBN Kota Sungai Penuh. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen dalam bentuk pre-Eksperimental dengan jenis design one group pretest-posttest design. Penelitian ini terdiri dari beberapa tahapan yaitu pretest, pre-experimen dan posttest. Hasil proses kerja dari kelima siswa dalam pembelajaran keterampilan membuat tempat gelas aqua dari barang bekas. Setelah diolah serta dibandingkan menggunakan data yang diolah dengan uji Wilcoxon Sign Rank tes diperoleh nilai rata-rata pada saat pretest yaitu 15,20 sedangkan nilai posttest didapatkan hasil menjadi 31,60. Data diolah menggunkan uji Wilcoxon diperoleh nilai Thitung= 9. Pada tabel uji Wilcoxon, nilai kritis pada taraf kesalahan (α) 0,05 dan n= 5, didapat Ttabel = 0 maka Thitung = 9 > Ttabel = 0, hipotesis yang diajukan dalam penelitian ini dapat diterima. Dari hasil pengolahan data dimaknai bahwa strategi mastery learning efektif dalam pembelajaran keterampilan membuat tempat gelas aqua dari barang bekas

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Luar Biasa - S1
Depositing User: Mrs. Dina Aulia Sari
Date Deposited: 20 Jan 2022 01:55
Last Modified: 20 Jan 2022 01:55
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/36332

Actions (login required)

View Item View Item