Pelaksanaan Home Visit terhadap Siswa yang Membolos di SLTP Kota Pariaman.

Putri., Aprina (2021) Pelaksanaan Home Visit terhadap Siswa yang Membolos di SLTP Kota Pariaman. Skripsi thesis, Fakultas Ilmu Sosial.

[img]
Preview
Text
A_05_APRINA_PUTRI_4284_17006123_2021.pdf

Download (28kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh adanya siswa yang membolos di sekolah, hal ini dapat dilihat dimasa pandemi sekarang ini, seluruh tingkat pendidikan SLTP Kota Pariaman melakukan kegiatan pembelajaran daring. Pada dasarnya Pendidikan adalah usaha sadar dan terencana untuk mewujudkan suasana belajar dan proses pembelajaran agar siswa secara aktif mengembangkan potensi dirinya untuk memiliki kekuatan spiritual keagamaan, pengendalian diri, kepribadian, kecerdasan, akhlak mulia serta keterampilan. Salah satunya tata tertib yang bermanfaat dan mengajarkan disiplin pada siswa, meskipun di setiap sekolah telah ada tata tertib yang mengajarkan untuk disiplin tetapi masih banyak siswa yang melanggarnya yaitu perilaku membolos, membolos adalah siswa yang meninggalkan sekolah pada jam pelajaran tanpa izin dari guru mata pelajaran atau guru piket, tidak mengikuti jam pelajaran tatap muka maupun daring pada masa pandemi Covid-19, perilaku membolos membuat siswa ketinggalan pelajaran. Jenis penelitian ini adalah deskriptif menggunakan metode kuantitatif. Populasi penelitian ini berjumlah 37 orang guru BK dan sampel penelitian seluruh Guru BK di SLTP Kota Pariaman, teknik pengumpulan data menggunakan instrumen wawancara dan angket pelaksanaan home visit, dengan skala Guttman skala pengukuran dengan jawaban yang tegas, yaitu Ya-Tidak dengan skor 1 pada jawaban Ya, skor 0 pada jawaban Tidak dengan menggunakan teknik presentase. Hasil penelitian pelaksanaan home visit yang dilakukan guru BK pada masing-masing sekolah yaitu di SLTP Kota Pariaman, dengan hasil yang telah diperoleh bahwa siswa yang tidak mengikuti jam pelajaran selama tiga kali berturut-turut selama satu minggu dikatakan siswa tersebut membolos, pada hasil pelaksanaan home visit yang dilakukan guru BK, dilihat keseluruhan hasil penelitian yang paling tinggi yaitu kategori terlaksana yaitu pada indikator yang telah diteliti dan berdasarkan hasil yang diperoleh di sekolah, Jawaban Ya (1) sebanyak 164 dengan presentase 44% dan responden yang tertinggi yang menjawab Tidak (0) yaitu sebanyak 58 responden dengan presentase 66%.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: L Education > LC Special aspects of education
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Bimbingan dan Konseling - S1
Depositing User: Mrs Risna Juita
Date Deposited: 10 Dec 2021 07:39
Last Modified: 10 Dec 2021 07:39
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/35704

Actions (login required)

View Item View Item