Efektivitas Pemanfaatan Laboratorium Komputer Pada Mata Pelajaran TIK di kelas VIII SMP Negeri 15 Padang

Irfajni, Okhlia (2021) Efektivitas Pemanfaatan Laboratorium Komputer Pada Mata Pelajaran TIK di kelas VIII SMP Negeri 15 Padang. Skripsi thesis, Fakultas Ilmu Pendidikan.

[img]
Preview
Text
A_03_OKHLIA_IRFAJNI_4932_17004136_2021.pdf

Download (134kB) | Preview

Abstract

Pembelajaran tidak hanya dilakukan dalam bentuk teori, tetapi juga dalam bentuk praktik. Laboratorium komputer digunakan untuk melakukan kegiatan praktik guna mempermudah pemahaman teori. Oleh sebab itu permasalahan yang akan dikaji pada penelitian ini yaitu bagaimanakah efektivitas pemanfaatan laboratorium komputer yang dituangkan dalam skripsi berjudul “Efektivitas Pemanfaatan Laboratorium Komputer Pada Mata Pelajaran TIK di kelas VIII SMP Negeri 15 Padang. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas pemanfaatan laboratorium komputer pada mata pelajaran TIK di Kelas VIII SMP Negeri 15 Padang. Penelitian ini merupakan deskriptif kuantitatif. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIII SMP Negeri 15 Padang dengan sampel sejumlah 140 siswa, teknik pengambilan sampel yaitu simple random sampling. Dimana teknik pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan kuisioner/angket yang kemudian data dianalisis secara deskriptif kuantitatif dengan persentase. Hasil penelitian menunjukan bahwa efektivitas pemanfaatan laboratorium komputer pada mata pelajaran TIK di Kelas VIII SMP Negeri 15 Padang masuk dalam kategori sangat efektif, dengan perolehan persentase sebesar 85%. Dimana perolehan indikator input sebesar 83%, perolehan indikator proses sebesar 86% dan perolehan indikator output sebesar 85%. Hal ini menandakan bahwa secara keseluruhan laboratorium komputer SMP Negeri 15 Padang telah dimanfaatkan secara efektif

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Pemanfaatan laboratorium komputer, Mata pelajaran TIK
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education
L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Teknologi Pendidikan - S1
Depositing User: Mrs Risna Juita
Date Deposited: 08 Dec 2021 01:34
Last Modified: 08 Dec 2021 01:34
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/35659

Actions (login required)

View Item View Item