Musik Gendang Lima Sendalanen Dulu dan Sekarang dalam Konteks Upacara Kematian

Perangin Angin, Obet Julpriadi (2021) Musik Gendang Lima Sendalanen Dulu dan Sekarang dalam Konteks Upacara Kematian. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_06_OBET_JULPRIADI_PERANGIN_ANGIN_17232045_3510_2021.pdf

Download (559kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini berjudul Musik Gendang Lima Sendalanen Dulu Dan Sekarang Dalam Konteks Upacara Kematian. Penelitian ini membahas tentang perubahan musik Gendang Lima Sendalanen, bagaimana peran dan dungsi Gendang Lima Sendalanen itu sendiri dalam upacara kematian. Dalam skripsi ini penulis menggunakan jenis penelitian kualitatif dengan menggunakan metode deskriptif kualitatif. Instrument penelitian dalam skripsi ini adalah peneliti sendiri dengan dibantu oleh instrument pendukung lainnya seperti alat tulis, tripot, dan kamera handphone. Dalam teknik pengumpulan data penulis melakukan studi pustaka, observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian ini ialah, yang dulunya menggunakan gendang Zima sendalanen sekarang sudah menggunakan keyboard yang mempengaruhinya adalah segi ekonomi, kenapa dibilang segi ekonomi karena saat sekarang ini sudah susah mencari pemain gendang Zima sendalanen, jikalaupun sudah didapati pemain gendang Zima sendalanen tersebut tentu bayarannya akan mahal mengingat sekarang gedang Zima sendalanen sekarang ini sudah eksklusif, belum lagi menyewa sound system, tentu akan semakin banyak uang yang dikeluarkan. Aspek yang mempengaruhi perubahannya yang lain adalah dari segi efisiensi, karena semua orang pasti ingin mencapai tujuan dengan optimal, cepat dan tepat sesuai dengan keinginan degan meminimalkan sumber daya yang dikeluarkan, jadi orang-orang memilih keyboard saja karena akan sepaket dengan sound system.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: M Music and Books on Music > MT Musical instruction and study
Divisions: Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Seni Drama, Tari dan Musik - S1
Depositing User: Sudia Ajjronisa S.Sos.
Date Deposited: 06 Oct 2021 01:45
Last Modified: 06 Oct 2021 01:45
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/34322

Actions (login required)

View Item View Item