Komunitas Selaras Alam : Wadah Pemberdayaan Petani di Kenagarian Lasi (2009 - 2017)

Hairul, Aan (2021) Komunitas Selaras Alam : Wadah Pemberdayaan Petani di Kenagarian Lasi (2009 - 2017). Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_02_AAN_HAIRUL_1302060_1841_2021.pdf

Download (247kB) | Preview

Abstract

Skripsi ini membahas tentang Komunitas Selaras Alam sebagai Wadah Pemberdayaan Petani Di Kenagarian Lasi (2009 - 2017).Alasan mengapa penelitian penting untuk diteliti karena Peran yang dilakukan oleh Komunitas Selaras Alam terstuktur , Selain itu kehadiran Komunitas Selaras Alam memberikan dampak Pertumbuhan Perekonomian bagi petani yang tergabung sebagai anggota. Adapun rumusan masalah yang diangkat dalam penelitian ini yaitu Bagaimana Peran Komunitas Selaras Alam dalam pemberdayaan petani di Kenagarian Lasi? Bagaimana dampak Komunitas Selaras Alam dalam kehidupan sosial ekonomi petani di Kenagarian Lasi? Tujuan penelitian ini adalah Menganalisis peran Komunitas Selaras Alam sebagai wadah pemberdayaan masyarakat di Kenagarian Lasi. Menganalisis dampak Komunitas Selaras Alam dalam kehidupan sosial ekonomi petani di Kenagarian Lasi. Penelitian ini mengunakan metode sejarah yang dilakukan melalui empat tahap: pertama adalah Heuristik yaitu pengumpulan data yang dianggap relevan dan berhubungan denganKomunitas Selaras Alam.Dokumen Kegiatan yang ada di Komunitas Selaras Alam, Wawancara dengan Pengurus dan Anggota Komunitas Selaras Alam. Kedua adalah kritik sumber atau tahap pengolahan data, atau menganalisis sumber informasi, melalui kritik eksternal dan internal. ketiga adalah interpretasi dimana penulis menggabungkan data dan sumber yang telah diperoleh sesuai dengan fakta dan kenyataan yang ada sebelum dan selanjutnya ke tahap penulisan.. keempat adalah tahap penulisan sejarah (historiografi), merupakan langkah terakhir di mana penulis melakukan penulisan dari data fakta dan sumber yang diperoleh dalam bentuk karya ilmiah yang sesuai dengan kaidah-kaidah penelitian sejarah. Hasil Penelitian ini menggambarkan Komunitas Selaras Alam merupakan suatu lembaga tani di Kenagarian Lasi yang berdiri pada 27 April 2009 atas ide dari Suardi Mahmud bersama para petani di Kenagarian Lasi. Komunitas Selaras Alam hadir sebagai wadah bagi berkumpulnya para petani di Kenagarian Lasi. Selain itu Komunitas Selaras Alam juga sebagai wadah pemberdayaan petani. . Dengan program pemberdayaan yang dilakukan oleh komunitas selaras alam berupa pelatihan pupuk kompos, pelatihan mengenai pengelolaan lahan, penanam kopi, dan melakukan kajian pertanian. Komunitas Selaras Alam hadir di Kenagarian Lasi yang juga bergerak dalam bidang pertanian mengambil peranan dalam pemberdayaan petani yang ada di Kenagarian Lasi. Peran yang diambil oleh Komunitas Selaras Alam sebagai penyuluh petanian bagi petani, sebagai penghubung antara petani dengan pemerintah, sebagai penghubung petani dengan pasar, sebagai wadah perlindungan petani. Prestasi atau kontribusi yang dilakukan oleh komunitas selaras alam dengan mempopulerkan kopi lasi sehingga kopi lasi dapat dikenal oleh seluruh masyarakat indonesia sebagai salah satu kopi arabika premium, menjadikan nagari lasi sebagai permodelan atau percontohan dalam proses pembudidayaan kopi arabika, dan yang ketiga meningkatkan perekonomian petani dengan nilai jual hasil pertanian yang tinggi sehingga meningkatkan pendapatan petani.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: D History General and Old World > D History (General)
L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial > Pendidikan Sejarah - S1
Depositing User: Fitri Yelli
Date Deposited: 12 Aug 2021 04:41
Last Modified: 12 Aug 2021 04:41
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/32865

Actions (login required)

View Item View Item