Studi Literatur Pengaruh Pemberian Tugas Rumah Berupa Mind Map dalam Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif terhadap Kompetensi Peserta Didik

Tanjung, Widya Verina (2020) Studi Literatur Pengaruh Pemberian Tugas Rumah Berupa Mind Map dalam Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif terhadap Kompetensi Peserta Didik. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_03_WIDYA_VERINA_TANJUNG_16031035_2658_2020.pdf

Download (660kB) | Preview

Abstract

Mind map adalah salah satu teknik mencatat kreatif dan efektif dengan menggunakan gambar. Teknik mencatat dengan mind map dapat menyimpan informasi di dalam otak dan memudahkan dalam belajar. Model pembelajaran kooperatif merupakan model pembelajaran yang membagi peserta didik dalam kelompok. Model pembelajaran kooperatif menuntut peserta didik untuk ikut aktif terlibat dalam proses pembelajaran. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendapatkan gambaran pengaruh penggunaan mind map dalam penerapan model pembelajaran kooperatif terhadap kompetensi belajar peserta didik. Jenis penelitian ini adalah penelitian expost facto.populasi yang digunkan dalam penelitian ini jurnal intemasional dan seluruh artike yang terindeks SINTA 1-4. Dipilih 4 artikel yang relevan dengan penelitian dengan menggunakan metode purvosive sampling.Data yang digunakan adalah data skunder yang bersumber dari artikel ilmiah. T eknik pengumpulan data yang dilakukan dalam penelitian ini adalah teknik dokumentasi dengan teknik analisis data berupa teknik analisis isi (content analisis). Langkah-langkah yang digunakan dalam penelitian ini adalah mencari informasi yang mendukung, mempertegas fokus penelitian, mengorganisasikan bahan bacaan, meriview artikel yang digunakan, menulis hasil penelitian. Hasil penelitian menunjukan bahwa terdapat pengaruh positif secara signifikan penggunaan mind map dalam model pembelajaran kooperatif terhadap kompetensi IPA peserta didik. baik kompetensi pengetahuan, sikap, maupun keterampilan. Penggunaan mind map dan model pembelajaran kooperatif dapat membuat peserta didik menyimpan informasi atau materi pelajaran dengan earn kreatif dan efektif, serta dapat membuat peserta didik lebih terlibat aktif dalam proses pembelajaran.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Biologi - S1
Depositing User: Sudia Ajjronisa S.Sos.
Date Deposited: 26 Feb 2021 02:35
Last Modified: 26 Feb 2021 02:35
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/30173

Actions (login required)

View Item View Item