Pengembangan Media Video Pembelajaran Pada Mata Pelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan Kelas VII SMP.

Rahmanda, Enda (2020) Pengembangan Media Video Pembelajaran Pada Mata Pelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan Kelas VII SMP. Skripsi thesis, UNP.

[img]
Preview
Text
A_3_ENDA_RAHMANDA_15004006_2340_2020.pdf

Download (175kB) | Preview

Abstract

Mata pelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan memiliki materi praktek lebih banyak dari pada teori, karena siswa dituntut bisa menguasai gerakan yang diperagakan. Dalam proses praktek tersebut para siswa dibagi dalam beberapa kelompok, kemudian dijelaskan kepada siswa tentang cara/teknik berlari tanpa menggunakan media dalam penyampaian materi, sehingga membutuhkan waktu lebih lama dan tidak efisien. Jadi dibutuhkan sebuah media untuk membantu dalam penyampaian materi untuk memperjelas, mempermudah serta dapat digunakan secara mandiri kapan saja dan dimana saja Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan produk media video sebagai media pembelajaran yang sesuai dengan kriteria kelayakan materi, media, dan keparktisan pada mata pelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan kelas VII SMP. Jenis penelitian ini adalah penelitian pengembangan yang dikenal dengan istilah Research and Development (R&D). Penelitian ini menggunakan model pengembangan yang dikemukakan oleh Borg and Gall. Tahap model ini dimodifikasi menjadi 5 langkah, yaitu perencanaan pengembangan produk awal, validasi produk, uji coba terbatas dan produk akhir. Penelitian ini dilakukan dalam mata pelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan pada semester II dengan materi 2 kompetensi dasar dan 3 pembahasan. Produk hasil pengembangan dinilai oleh 1 orang ahli materi yakni guru bidang studi Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan kelas VII di SMP Negeri 25 Padang dan 2 orang ahli media yakni dosen jurusan Kurikulum dan Teknologi Pendidikan. Penilaian uji praktikalitas dilakukan oleh 10 orang siswa kelas VII. Pengujian dilakukan dengan 2 cara yaitu uji validitas dan praktikalitas. Hasil uji validitas produk oleh 3 validator yaitu 1 orang validator ahli materi dan 2 orang validator ahli media. Hasil uji validitas produk untuk aspek materi berada pada kategori “sangat valid”dengan nilai yang diperoleh validator sebesar 4,61, untuk aspek media berada dikategori “sangat valid”dengan nilai yang diperoleh validator I sebesar 4,73 dan validator II sebesar 4,80. Selanjutnya, uji coba kepraktisan produk dilakukan kepada 10 orang siswa kelas VII SMP. untuk hasil uji kepraktisan produk berdasarkan uji coba yang telah dilakukan berada pada kategori “sangat praktis” dengan nilai yang diperoleh sebesar 4,46. Dengan demikian pengembangan media video dapat dikategorikan sangat valid dan sangat praktis.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: L Education > LC Special aspects of education
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Teknologi Pendidikan - S1
Depositing User: UMMA MARDHATILLAH, A.MD.
Date Deposited: 21 Oct 2020 15:21
Last Modified: 21 Oct 2020 15:21
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/28568

Actions (login required)

View Item View Item