Pengembangan Bahan Ajar Berbasis Multimedia Menggunakan Program 3D PageFlip Professional pada Mata Pelajaran Sejarah di SMA Negeri 7 Kota Padang (Materi Peradaban Lembah Sungai Nil)

Putra, Pandrizon (2017) Pengembangan Bahan Ajar Berbasis Multimedia Menggunakan Program 3D PageFlip Professional pada Mata Pelajaran Sejarah di SMA Negeri 7 Kota Padang (Materi Peradaban Lembah Sungai Nil). Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_02_PANDRIZON_PUTRA_13228_1931_2017.pdf

Download (92kB) | Preview

Abstract

Penggunaan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) dalam pembelajaran sangat membantu dunia pendidikan. Ada beberapa hasil dari pengembangan teknologi saat ini yang di manfaatkan dalam pembelajaran, salah satunya bahan ajar dalam bentuk multimedia. Pengembangan bahan ajar berbasis multimedia ini dipilih dengan alasan dapat digunakan sebagai bahan ajar yang praktis, dan efektif serta efisien bagi guru, untuk lebih memfokuskan pengembangan bahan ajar berbasis multimedia pada materi peradaban lembah Sungai Nil ini disesuaikan berdasarkan analisis kebutuhan, dan mempertimbangkan kemampuan pengembang, serta menyesuaikan pada pemilihan program. Salah satu program yang dapat digunakan untuk merancang dan mengembangkan bahan ajar pembelajaran dalam bentuk elektronik adalah 3D Pageflip Professional. Penelitian ini bertujuan mengembangkan bahan ajar berbasis multimedia menggunakan program 3D Pageflip Professional pada materi peradaban Lembah Sungai Nil untuk siswa Kelas X SMA Negeri 7 Kota Padang. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan yang mengadaptasi model pengembangan ADDIE yang dikembang-kan Lee and Owens. Ada 5 tahapan utama dalam penelitian ini terdiri dari tahap analisis, desain, pengembangan, implementasi dan evaluasi. Validasi terhadap produk dilakukan oleh tim ahli media dan tim ahli materi. Untuk mengetahui kualitas produk hasil revisi berdasarkan hasil validasi ahli media dan ahli materi, produk kemudian diujicobakan pada kelompok kecil. Hasil dari penelitian ini adalah sebuah produk pembelajaran yang dibuat menggunakan program 3D Pageflip Professional. Produk tersebut divalidasi oleh ahli media dan ahli materi dan dilakukan revisi produk berdasarkan saran-saran ahli serta dinyatakan layak diuji cobakan. Hasil persepsi siswa SMA N 7 Kota Padang pada uji coba kelompok kecil yang dilakukan kepada 10 orang siswa di kelas X IPS, yaitu 95% (sangat baik), dan hasil persepsi guru SMA N 7 Kota Padang, yaitu 95% (sangat baik). Berdasarkan proses pengembangan mulai dari validasi media maupun materi hingga hasil uji coba kelompok kecil, secara keseluruhan disimpulkan bahwa produk media pembelajaran ini sangat baik untuk digunakan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial > Pendidikan Sejarah - S1
Depositing User: mrs Mulida Jamarin
Date Deposited: 13 Mar 2020 02:29
Last Modified: 13 Mar 2020 02:29
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/26035

Actions (login required)

View Item View Item