Meningkatkan Keterampilan Memasang Baju Melalui Analisis Tugas Bagi Anak Tunagrahita Sedang (Single Subject Research Kelas I di SLB Negeri 1 Padang)

Fitri, Nur Ilahia (2019) Meningkatkan Keterampilan Memasang Baju Melalui Analisis Tugas Bagi Anak Tunagrahita Sedang (Single Subject Research Kelas I di SLB Negeri 1 Padang). Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_2_NUR_ILAHIA_FITRI_15003060_5398_2019.pdf

Download (434kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini membahas tentang anak tunagrahita sedang kelas I di SLB Negeri 1 Padang yang mengalami kesulitan dalam hal bina diri khususnya dalam memasang baju dengan benar. Pada saat peneliti melakukan pengamatan tentang cara memasang baju anak tidak bisa membuka kancing baju dan memasangnya dengan cara yang benar dan anak tidak mengetahui bagian-bagian baju. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektifitas analisis tugas dalam meningkatkan keterampilan memasang baju pada anak tunagrahita sedang. Penelitian ini bertujuan untuk membuktikan apakah analisis tugas dapat meningkatkan keterampilan memasang baju anak tunagrahita sedang. Metode penelitian ini menggunakan jenis penelitian subjek tunggal/ Single Subject Research (SSR), dengan desain A-B-A. Baseline (Al) merupakan kemampuan awal dalam melakukan tatacara memasang baju, intervensi (B) merupakan kondisi dimana diterapkannya metode analisis tugas kepada subjek yang diteliti, dan baseline (A2) merupakan kemampuan anak setelah diberhentikannya intervensi. Teknik analisis datanya menggunakan analisis visual grafik. Pengukuran variabelnya dengan menggunakan persentase dari jumlah butir instrumen. Hasil penelitiannya menunjukkan terjadinya peningkatan keterampilan anak dalam memasang baju secara positif, dimana pada kondisi baseline (Al) dan intervensi (B) memperoleh overlap 0% dan pada kondisi baseline (A2) memperoleh overlap 50%. Berdasarkan hasil tersebut disimpulkan bahwa analisis tugas efektif digunakan untuk meningkatkan keterampilan memasang baju bagi anak tunagrahita sedang.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: T Technology > TT Handicrafts Arts and crafts
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Luar Biasa - S1
Depositing User: Sri Yulianti, S.IP
Date Deposited: 19 Feb 2020 01:09
Last Modified: 19 Feb 2020 01:09
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/25310

Actions (login required)

View Item View Item