Analisis Kesalahan Penggunaan Huruf Hiragana Siswa Kelas XI IPS SMAN 2 Pariaman Tahun Ajaran 2016/2017

Khairat, Fadillatul (2017) Analisis Kesalahan Penggunaan Huruf Hiragana Siswa Kelas XI IPS SMAN 2 Pariaman Tahun Ajaran 2016/2017. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_10_FADILLATUL_KHAIRAT_1208932_5023_2017.pdf

Download (5kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh banyak kesalahan yang dilakukan siswa kelas XI IPS SMAN 2 Pariaman tahun ajaran 2016/2017 dalam penggunaan huruf hiragana. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui jenis dan penyebab kesalahan penggunaan huruf hiraganapada tes bahasa Jepang. Jenis penelitian ini adalah penggabungan metode kualitatif dan kuantitatif, dengan menggunakan metode deskriptif. Data diambil dari kesalahan-kesalahan penggunaan huruf hiragana siswa kelas XI IPS SMAN 2 Pariaman tahun ajaran 2016/2017. Populasi penelitian ini adalah siswa kelas XI IPS SMAN 2 Pariaman. Sampelnya adalah siswa kelas XI IPS 1 SMAN 2 Pariaman sebanyak 30 siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Pertama, jenis kesalahan mistake yang ditemukan dalam penelitian ini banyak terdapat pada penggunaan huruf hiragana chou-on yaitu 46% dan jenis kesalahan lapses yang ditemukan dalam penelitian ini banyak terdapat pada penggunaan huruf hiragana you-on yaitu 55,66%. Kedua, faktor penyebab kesalahan yang tertinggi dalam penelitian ini terdapat pada faktor kompetensi 26,33%.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: L Education > L Education (General)
P Language and Literature > PL Languages and literatures of Eastern Asia, Africa, Oceania
Divisions: Fakultas Bahasa dan Seni > Desain Komunikasi Visual - S1
Depositing User: Fitri Yelli
Date Deposited: 20 Dec 2018 08:49
Last Modified: 20 Dec 2018 08:49
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/20174

Actions (login required)

View Item View Item