Safitri, Silvira (2015) Pengaruh Varietas Beras Putih Sumatera Barat terhadap Nilai Hematokrit Darah Mencit (Mus musculus L. Swiss Webster) Jantan. Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.
B1_4_SILVIRA_SAFITRI_1101351_1650_2015.pdf
Download (3MB)
Abstract
Beras putih dianggap sebagai pangan yang bersifat hiperglikemik, yang 
dapat meningkatkan resiko penyakit Diabetes Mellitus. Perubahan nilai 
hematokrit darah sangat beresiko bagi penderita Diabetes. Nilai hematokrit yang 
tinggi meningkatkan resiko hipertensi pada penderita Diabetes. Sedangkan, nilai 
hematokrit yang rendah dapat memicu anemia pada penderita Diabetes. Upaya 
yang sering dilakukan untuk mengurangi resiko penyakit Diabetes ini adalah 
dengan membatasi konsumsi beras putih. Padahal respon glikemik beras putih 
sangat bervariasi, dipengaruhi cara pengolahan, varietas, dan komposisi kimia. 
Beras putih Sumatera Barat termasuk beras beramilosa tinggi yang dianggap 
mampu menaikan glukosa darah secara lambat. Tujuan penelitian ini adalah 
mengetahui pengaruh varietas beras putih Sumatera Barat terhadap nilai 
hematokrit darah Mencit (Mus musculus L. Swiss Webster) jantan. 
Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen menggunakan Rancangan 
Acak Lengkap dengan 7 perlakuan dan 4 ulangan. Perlakuan yang diberikan 
adalah 0,5 mL larutan gula sebagai kontrol, dan 0,5 mL larutan tepung beras 
Bakwan, Ciredek, Cantiak Manih, Randah Putiah, Mundam dan Anak Daro. 
Parameter yang diamati yaitu nilai hematokrit darah Mencit (Mus musculus L. 
Swiss Webster) jantan. Data dianalisis dengan ANOVA, dan jika terdapat beda 
nyata, dilakukan uji lanjut DNMRT pada taraf signifikansi 5%. 
Berdasarkan hasil penelitian, varietas beras putih Sumatera Barat 
mempengaruhi nilai hematokrit Mencit (Mus musculus L. Swiss Webster) jantan. 
Varietas beras putih yang mengakibatkan rerata nilai hematokrit Mencit jantan 
tertinggi adalah beras Ciredek dari Solok. Sedangkan, rerata nilai hematokrit 
normal terdapat pada Mencit jantan yang diberikan beras Mundam dari Pariaman. 
Beras Mundam ini dapat dikonsumsi penderita Diabetes karena memberikan hasil 
yang stabil terhadap nilai hematokrit.
| Item Type: | Thesis (Bachelor/Skripsi) | 
|---|---|
| Subjects: | Q Science > QL Zoology | 
| Divisions: | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Biologi-S1 | 
| Depositing User: | Sudia Ajjronisa S.Sos | 
| Date Deposited: | 03 Jul 2025 08:09 | 
| Last Modified: | 03 Jul 2025 08:09 | 
| URI: | https://repository.unp.ac.id/id/eprint/15085 | 
         