Studi Etnobotani pada Hutan Mangrove di Nagari Pilubang Kecamatan Sungai Limau Kabupaten Padang Pariaman Sumatera Barat

Pratama, Yoga (2024) Studi Etnobotani pada Hutan Mangrove di Nagari Pilubang Kecamatan Sungai Limau Kabupaten Padang Pariaman Sumatera Barat. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
B1_4_YOGA_PRATAMA_20032104_3365_2024 `.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Indonesia merupakan salah satu kawasan di Asia Tenggara yang memiliki kurang lebih 60% hutan mangrove. Ilmu etnobotani sangat besar manfaatnya, khususnya bagi masyarakat yang tinggal di kawasan mangrove. Etnobotani berkembang dari pengumpulan dua informasi, jenis, nama lokal dari tumbuhan dan manfaat tertentu bagi masyarakat. Selain itu dalam etnobotani juga mempelajari hubungan timbal balik secara menyeluruh antara masyarakat lokal dengan lingkungan. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui sejauh mana masyarakat nagari pulubang memanfaatkan tumbuhan mangrove dalam kehidupan sehari-hari. Penelitian menggunakan metode survei dengan pendekatan analisis deskriptif. Data primer dikumpulkan melalui observasi dan teknik wawancara semi-terstruktur dan dilaksanakan dari bulan September-Januari 2023 di Nagari Pilubang, Kecamatan Sungai Limau, Kabupaten Padang Pariaman. Pengambilan data dilakukan dengan pengisian kuisioner dengan mewawancarai warga setempat dan menghitung presentase jenis mangrove, organ mangrove, cara pemanfaatan, dan potensi pemanfaatan. Hutan mangrove Nagari Pilubang terdata 17 spesies mangrove, 11 spesies dimanfaatakan sebagai tanaman obat, 4 spesies dapat dimakan dan 8 spesis dimanfaatkan untuk keperluan lainnya. Presentase Organ mangrove yang paling banyak dimanfaatkan adalah daun (30%), buah (27%), batang (23%), seluruh organ (14%), akar (3%), dan bunga (3%). Presentase cara pemanfaatan tertinggi adalah digunakan secara langsung dengan presentase (40%), direbus (24%), dicampur (21%), digiling (12%), dibakar (3%). presentase pemanfaatan mangrove sebagai obat sebesar 48%, pemanfaatan mangrove sebagai kerajinan dan ekonomi sebesar 35%, dan pemanfaatan mangrove sebagai pangan yaitu sebesar 17%.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorPutri, Irma Leilani EkaUNSPECIFIED
CorrectorKardiman, RekiUNSPECIFIED
CorrectorViolita, ViolitaUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: STUDI ETNOBOTANI PADA HUTAN MANGROVE
Subjects: Q Science > QH Natural history > QH301 Biology
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Biologi - S1
Depositing User: Arlianis
Date Deposited: 10 Sep 2024 03:47
Last Modified: 10 Sep 2024 03:47
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/53944

Actions (login required)

View Item View Item