Pemetaan Puskesmas di Kota Padang Berdasarkan Indikator Gizi Buruk pada Balita Tahun 2020 Menggunakan Analisis Biplot

Ibditia, Fina Sundari (2023) Pemetaan Puskesmas di Kota Padang Berdasarkan Indikator Gizi Buruk pada Balita Tahun 2020 Menggunakan Analisis Biplot. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
B1_10_FINA_SUNDARI_IBDITIA_17037079_84_2023.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
B1_10_FINA_SUNDARI_IBDITIA_17037079_84_2023.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Balita Gizi Buruk adalah kondisi dimana balita tidak menerima nutrien, mineral, protein, dan kalori yang cukup untuk membantu pertumbuhan dan perkembangan organ vital. Tidak hanya kekurangan gizi yang menyebabkan balita gizi buruk, namun kelebihan gizi juga menyebabkan balita gizi buruk. Kota Padang merupakan salah satu Kota di Provinsi Sumatera Barat yang mengalami peningkatan kasus gizi buruk pada balita. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengelompokkan puskesmas di kota padang berdasarkan indikator gizi buruk pada balita untuk melihat indikator yang mencirikan masing masing puskesmas di kota padang. Jenis Penelitian ini merupakan penelitian terapan. Data yang digunakan merupakan data sekunder yang bersumber dari Profil Dinas Kesehatan Kota Padang Tahun 2020 dengan menggunakan analisis biplot. Variabel dalam penelitian ini yaitu persentase bayi yang tidak mendapat ASI ekslusif 〖(X〗_1), persentase posyandu tidak aktif 〖(X〗_2), persentase KK dengan akses fasilitas sanitasi tidak layak 〖(X〗_3), persentase penanganan komplikasi kebidanan 〖(X〗_4). Hasil penelitian dengan menggunakan analisis biplot diperoleh informasi bahwa terdapat tujuh kelompok puskesmas yang memiliki indikator gizi buruk pada balita yang berbeda. Indikator gizi buruk pada balita pada persentase penanganan komplikasi kebidanan di puskesmas Kota Padang lebih beragam dari indikator gizi buruk pada balita yang lain. Indikator bayi tidak mendapat ASI ekslusif memiliki hubungan erat (berkorelasi positif) dengan posyandu tidak aktif dan penanganan komplikasi kebidanan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorAmalita, NonongUNSPECIFIED
CorrectorPermana, DonyUNSPECIFIED
CorrectorVionanda, DodyUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: ANALISIS BIPLOT, GIZI BURUK BALITA, PEMETAAN
Subjects: H Social Sciences > HA Statistics
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Statistik - D3
Depositing User: Fitri Yelli
Date Deposited: 22 Aug 2024 08:19
Last Modified: 22 Aug 2024 08:19
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/53486

Actions (login required)

View Item View Item