Pengembanngan Media Pembelajaran Talking Head Video Beranimasi pada Mata Pelajaran Ekonomi Kelas XI SMAN 3 Pariaman.

Hidayat, Muhammad Topit (2023) Pengembanngan Media Pembelajaran Talking Head Video Beranimasi pada Mata Pelajaran Ekonomi Kelas XI SMAN 3 Pariaman. Skripsi thesis, Fakultas Ekonomi.

[img]
Preview
Text
B1_1_M TOPIT_HIDAYAT_18053073_233_2023.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini membahas tentang pengembangan media pembelajaran Talking Head Video beranimasi pada mata pelajaran ekonomi materi ketenagakerjaan kelas XI IPS di SMAN 3 Pariaman. Sebagai salah satu alternatif untuk mengurangi permasalah dalam pembelajaran. Subjek dalam penelitian ini terdiri dari 1 orang validator ahli evaluasi instrumen, 2 orang validator ahli media, 2 orang validator ahli materi dan praktikalitas kepada 1 orang guru dan 89 siswa. Objek dalam penelitian ini yaitu media video pembelajaran menggunakan video pembelajaran Talking Head Video Beranimasi pada mata pelajaran ekonomi kelas XI dalam materi ketenagakerjaan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengembangakan media video pembelajaran, menilai kelayakan dan kepraktisan media video pembelajaran. Jenis penelitian ini adalah penelitian pengembangan Research and Development (R&D), dengan menggunakan model pengembangan 4-D yang terbagi kedalam empat tahapan yaitu: pendefinisian (define), perancangan (design), pengembangan (develop), dan penyebaran (disseminate). Berdasarkan hasil penelitian yang dilaksanakan dapat disimpulkan beberapa hal berikut. Pertama, pengembangan media pembelajaran Talking Head Video beranimasi pada mata pelajaran ekonomi kelas XI materi ketenagakerjaan menggunakan model pengembangan 4-D yaitu define, design, develop and disseminate. Kedua, penilaian kelayakan media pembelajaran Talking Head Video beranimasi pada mata pelajaran ekonomi kelas XI materi ketenagakerjaan dinyatakan “sangat valid/layak” setelah melalui tahap uji validitas ahli materi mendapat perolehan penilaian kelayakan dengan skor 93,6% dan penilaian ahli media mendapat perolehan kelayakan dengan skor 97,1% sehingga produk ini layak untuk di ujicobakan. Ketiga, Kepraktisan penggunaan media pembelajaran Talking Head Video beranimasi pada mata pelajaran ekonomi kelas XI materi ketenagakerjaan dinyatakan “sangat praktis” setelah melalui tahap uji praktikalitas oleh guru dengan perolehan skor 97,5% dan kepada 89 siswa kelas XI IPS di SMAN 3 Pariaman dengan perolehan skor 88,5% sehingga dapat dinyatakan sangat praktis untuk digunakan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorSyofyan, RitaUNSPECIFIED
CorrectorCerya, EfniUNSPECIFIED
CorrectorYuhendri, YuhendriUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: VIDEO, MEDIA, PEMBELAJARAN
Subjects: L Education > L Education (General)
L Education > LC Special aspects of education > LC5201 Education extension. Adult education. Continuing education
Divisions: Fakultas Ekonomi > Pendidikan Ekonomi - S1
Depositing User: Mutia Farida
Date Deposited: 15 Aug 2024 08:50
Last Modified: 15 Aug 2024 08:50
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/53356

Actions (login required)

View Item View Item