Faktor-faktor yang Menentukan Wanita Menikah Muda di Provinsi Nusa Tenggara Barat Menggunakan Metode CHAID

Fitriani, Aulia (2024) Faktor-faktor yang Menentukan Wanita Menikah Muda di Provinsi Nusa Tenggara Barat Menggunakan Metode CHAID. Diploma thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
B1_10_AULIA_FITRIANI_19037014_3646.pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

Pernikahan usia muda adalah pernikahan yang dilakukan oleh laki-laki dan wanita di bawah umur 19 tahun. Dalam suatu pernikahan yang dilakukan di bawah umur, ada beberapa efek negatif yang kemungkinan akan timbul. Efek negatif ini sebagian besar dialami oleh wanita sebagai ibu. Pernikahan usia muda menyebabkan tingginya angka pertumbuhan penduduk dan tingginya kematian ibu. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor-faktor apa saja yang menentukan wanita menikah muda. Jenis Penelitian ini adalah penelitian terapan. Jenis data yang digunakan adalah data sekunder. Sumber data dalam penelitian ini adalah data mikro Survei Sosial Ekonomi Nasional (SUSENAS) tahun 2022 yaitu wanita yang menikah usia di bawah 19 tahun. Variabel pada penelitian ini terdiri variabel dependen yaitu status menikah wanita dan variabel independen yaitu status penerimaan kartu keluarga sejahtera, ijazah terakhir, status pekerjaan wanita, dan lokasi tempat tinggal. Analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis CHAID (Chi-Squared Automatic Interaction Detection). Hasil dari penelitian dengan menggunakan analisis CHAID menghasilkan diagram pohon yang terdiri dari 7 segmen. Analisis CHAID menunjukkan pengklasifikasian wanita menikah muda yang paling banyak ialah wanita menikah dengan tidak punya ijazah dan berijazah terakhir SD. Selain pengkasifikasian, variabel yang berpengaruh secara signifikan terhadap status menikah wanita di NTB adalah status penerimaan kartu keluarga sejahtera, status pekerjaan wanita, dan lokasi tempat tinggal. Dari klasifikasi ini juga didapat persentase ketepatan model klasifikasi secara tepat sebesar 71,2%.

Item Type: Thesis (Diploma)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorSyafriandi, SyafriandiUNSPECIFIED
CorrectorPermana, DonyUNSPECIFIED
CorrectorZilrahmi, ZilrahmiUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Wanita Menikah Muda Analisis CHAID
Subjects: H Social Sciences > HA Statistics
L Education > LB Theory and practice of education
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Statistik - D3
Depositing User: Mrs. Melinda Febrianti, S.IP
Date Deposited: 02 Aug 2024 01:38
Last Modified: 02 Aug 2024 01:38
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/53152

Actions (login required)

View Item View Item