Perbedaan Keterampilan Motorik Anak Stunting dan Non Stunting di Kelurahan Simpang Rumbio Kecamatan Lubuk Sikarang Kota Solok

Tusa’diah, Halimah (2023) Perbedaan Keterampilan Motorik Anak Stunting dan Non Stunting di Kelurahan Simpang Rumbio Kecamatan Lubuk Sikarang Kota Solok. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
B1_3_HALIMAH_TUSA'DIAH_19089141_1384_2024.pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

Menurut observasi peneliti yang telah dilaksanakan anak yang terdampak stunting cendrung pendiam dan gerak yang dilakukan agak terbatas ataupun melakukan gerak dengan bantuan orang tuanya. Oleh karena itu, peneliti tertarik untuk mengkaji apakah terdapat perbedaan keterampilan motorik anak stunting dan non stunting di Kelurahan Simpang Rumbio Kecamatan Lubuk Sikarah Kota Solok. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui Perbedaan keterampilan motorik anak stunting dan non stunting di Kelurahan Simpang Rumbio Kecamatan Lubuk Sikarah Kota Solok. Penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif observasional non eksperimental dengan desain penelitian cross sectional, maka data yang terkumpul akan dianalisis menggunakan analisis uji t. uji t digunakan untuk membandingkan rata-rata dua kelompok atau dua variabel yaitu status stunting dan non stunting dengan keterampilan motorik anak di Kelurahan Simpang Rumbio Kota Solok. Teknik pengumpulan sampel dilakukan dengan menggunakan purposive Sampling dengan rentang umur balita 3 sampai 5 tahun sebanyak 14 balita dengan kategorikan pendek dan sebagai perbandingan sebanyak 14 balita dengan kategori normal. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan antara keterampilan motorik dengan balita stunting dan non stunting, dimana hasil uji t menunjukkan bahwa nilai keterampilan motorik halus yaitu ρ = 0,006 dan motorik kasar yaitu ρ = 0,019 antara balita stunting dan non stunting

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorKomaini, AntonUNSPECIFIED
CorrectorWelis, WildaUNSPECIFIED
CorrectorChaeroni, AhmadUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: KETERAMPILAN MOTORIK ANAK
Subjects: R Medicine and Food > Sport General
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan > Ilmu Keolahragaan - S1
Depositing User: Arlianis
Date Deposited: 20 May 2024 06:30
Last Modified: 20 May 2024 06:30
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/52070

Actions (login required)

View Item View Item