Kajian Teknis Pemompaan Pada Sump A dengan Menggunakan Pompa MultiFlow 420 di Pit 6800 Blok 5 Tambang Batubara PT.Trubaindo Coal Mining Kabupaten Kutai Barat Provinsi Kalimantan Timur

Utari, Richy Trisca (2017) Kajian Teknis Pemompaan Pada Sump A dengan Menggunakan Pompa MultiFlow 420 di Pit 6800 Blok 5 Tambang Batubara PT.Trubaindo Coal Mining Kabupaten Kutai Barat Provinsi Kalimantan Timur. Diploma/Proyek Akhir thesis, Universitas Negeri Padang.

[thumbnail of B1_12_RICHY_TRISCA_UTARI_1308123_3129_2017.pdf.pdf] Text
B1_12_RICHY_TRISCA_UTARI_1308123_3129_2017.pdf.pdf

Download (2MB)

Abstract

PT. Trubaindo Coal Mining merupakan perusahaan yang bergerak di bidang Pertambangan Batubara dengan metode penambangan terbuka. Penggunaan metoda ini mengakibatkan terbentuknya sumuran atau (Sump) yang besar pada dasar tambang yang terisi air. Banyaknya air yang ada pada area penambangan dapat menganggu aktivitas penambangan. Air pada Sump tersebut dilakukan pemompaan dengan mumeenggunakan dua Pompa MF 420. Diperlukannya kajian sistematis terhadap metode pemompaan tersebut agar lebih efektif.
Kajian pemompaan meliputi pengukuran debit air tanah yang masuk ke sump, dan air limpasan yang diperoleh dari intensitas hujan serta luasan area tangkapn (catchment area) pada sump tersebut. Kedua komponen tersebut termasuk ke dalam komponen debit air yang masuk ke sump. Air yang masuk ke sump dibandingkan dengan debit aktual pemompaan pompa MF 420, sehingga didapat periode pemompaan air pada sump tersebut.
Debit air tanah yang masuk ke sump adalah sebesar 0.293 liter/detik atau volume air tanah yang masuk ke sump selama bulan Maret 2016 sebesar 759,888 m3. Debit rancangan air limpasan diperoleh sebesar 4634,055 m3/jam atau volume air limpasan di Bulan Maret 2016 adalah sebesar 500477,94 m3. Sedangkan debit aktual pemompaan MF 420 sebesar 380 m3/jam, atau volume pemompaan di bulan Maret 2016 (jam kerja 20 jam/hari) adalah sebesar 228,000 m3, dengan tetap menggunakan 2 pompa untuk pengeringan di bulan Maret 2016

Item Type: Thesis (Diploma/Proyek Akhir)
Uncontrolled Keywords: sump, curah hujan, debit, pemompaan, volume
Subjects: T Technology > TN Mining engineering. Metallurgy
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Pertambangan-D3
Depositing User: Risna Juita S.Sos
Date Deposited: 04 Mar 2025 04:00
Last Modified: 04 Mar 2025 04:00
URI: https://repository.unp.ac.id/id/eprint/3009

Actions (login required)

View Item
View Item