Tinjauan Kemampuan Teknik Dasar Bolavoli Atlet Klub Permata Kota Solok

Johari, Fitri Sandra Okta (2022) Tinjauan Kemampuan Teknik Dasar Bolavoli Atlet Klub Permata Kota Solok. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
B1_01_FITRI_SANDRA_OKTA_JOHARI_16086343_1407.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Masalah dalam penelitian ini adalah menurunnya prestasi yang diraih oleh atlet Bolavoli Permata Kota Solok. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat kemampuan teknik dasar yang dimiliki oleh atlet bolavoli permata kota solok yang meliputi teknik dasar servis, passing atas, passing bawah, dan smash. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan januari 2022 di lapangan bolavoli Permata Kota Solok. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh atlet permata kota solok yang berjumlah 30 orang atlet. teknik pengambilan sampel menggunakan teknik sampling jenuh, maka jumlah sampel dalam penelitian ini adalah 30 orang, tetapi karena terkendala beberapa hal, maka sampel dalam penelitian ini hanya bisa diambil sebanyak 16 orang atlet. instrument dalam penelitian ini menggunakan tes kemampuan teknik dasar bolavoli yang terdiri dari 1) tes kemampuan servis, 2) tes kemampuan passing atas, 3) tes kemampuan passing bawah, dan tes kemampuan smash. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis statistik deskriptif persentatif. Hasil penelitian ini adalah: 1) kemampuan teknik servis atlet Bolavoli Permata Kota Solok memiliki rata-rata 22,50 atau berada pada kategori sedang. 2) Kemampuan teknik passing atas atlet Bolavoli Permata Kota Solok memiliki rata-rata 20 atau berada pada kategori sedang. 3) Kemampuan teknik passing bawah atlet Bolavoli Permata Kota Solok memiliki rata-rata 12,88 atau berada pada kategori sedang, dan 4) kemampuan teknik smash atlet Bolavoli Permata Kota Solok memiliki rata-rata 7,63 berada pada kategori sedang.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorAsmi, AliUNSPECIFIED
CorrectorZarwan, ZarwanUNSPECIFIED
CorrectorSepriadi, SepriadiUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Teknik Dasar Bolavoli
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education
R Medicine and Food > Sport General
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi - S1
Depositing User: Mrs. Melinda Febrianti, S.IP
Date Deposited: 25 Sep 2024 06:29
Last Modified: 25 Sep 2024 06:30
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/54141

Actions (login required)

View Item View Item