Rancang Bangun SWATTER (Smart Watt Meter) Menggunakan NodeMCU ESP-8266 Sebagai Alat Pengukuran Konsumsi KWh Energi Listrik

Sukma, Aldi Hidayat (2024) Rancang Bangun SWATTER (Smart Watt Meter) Menggunakan NodeMCU ESP-8266 Sebagai Alat Pengukuran Konsumsi KWh Energi Listrik. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
B1_6_Aldi_Hidayat_Sukma_21066004_3004_2024.pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

Konsumsi energi listrik yang meningkat terus menjadi perhatian utama karena dampaknya yang signifikan terhadap ekonomi dan lingkungan. Tugas akhir ini merancang SWATTER (Smart Watt Meter) sebagai sebuah alat pengukur konsumsi energi listrik dan perbaikan faktor daya (Cos Phi) yang berbasis pada NodeMCU ESP-8266 dan teknologi Internet of Things (IoT). Alat ini memungkinkan pemantauan real-time yang akurat dan otomatisasi perbaikan faktor daya melalui kapasitor bank dengan kontrol yang dilakukan melalui antarmuka OLED untuk pemantauan langsung dan aplikasi Blynk untuk pemantauan jarak jauh. Hasil tugas akhir menunjukkan bahwa SWATTER berhasil dikembangkan sebagai alat yang efisien dalam mengukur konsumsi energi dan memperbaiki faktor daya secara otomatis menggunakan teknologi IoT. Integrasi sistem antara perangkat keras dan perangkat lunak berjalan dengan sempurna, menunjukkan bahwa data yang ditampilkan pada OLED dan aplikasi Blynk konsisten dan dapat diandalkan. Pengujian lebih lanjut mengungkapkan bahwa SWATTER memberikan hasil pengukuran dengan persentase error yang sangat kecil, di bawah 0,05%, serta mampu meningkatkan faktor daya secara signifikan, seperti peningkatan dari 0,58 menjadi 0,93 pada beban kipas angin. Hal ini membuktikan bahwa SWATTER merupakan solusi yang stabil dan efektif untuk pengelolaan konsumsi energi listrik dan perbaikan faktor daya

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorWahyuni, Titi SriUNSPECIFIED
CorrectorAgustiarmi, WindaUNSPECIFIED
CorrectorHuda, YasdinulUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: SWATTER, NODEMCU ESP-8266
Subjects: T Technology > GT Technology (general)
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Elektronika S1
Depositing User: Mrs. Dina Aulia Sari
Date Deposited: 11 Sep 2024 03:18
Last Modified: 11 Sep 2024 03:18
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/53972

Actions (login required)

View Item View Item