Analisis Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Pendapatan Petani Karet di Kecamatan Lubuk Tarok Kabupaten Sijunjung

Mutiara, Ella Kurnia Alsam (2024) Analisis Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Pendapatan Petani Karet di Kecamatan Lubuk Tarok Kabupaten Sijunjung. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
B1_1_ELLA_KURNIA_ALSAM_MUTIARA_16053008_5238_2024.pdf

Download (6MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk : 1) Menganalisis pengaruh gender terhadap pendapatan petani karet di Kecamatan Lubuk tarok, Kabupaten Sijunjung. 2) Menganalisis pengaruh luas lahan karet terhadap pendapatan petani karet di Kecamatan Lubuk tarok, Kabupaten Sijunjung. 3) Menganalisis pengaruh jumlah produksi karet terhadap pendapatan petani karet di Kecamatan Lubuk tarok, Kabupaten Sijunjung. 4) Menganalisis pengaruh cuka karet terhadap pendapatan petani karet di Kecamatan Lubuk tarok, Kabupaten Sijunjung. 5) Menganalisis pengaruh gender, luas lahan, jumlah produksi, dan cuka karet terhadap pendapatan petani karet di Kecamatan Lubuk Tarok, Kabupaten Sijunjung. Jenis penelitian ini merupakan penelitian yang bersifat deskriptif asosiatif. Populasi dalam penelitian ini adalah petani karet di Kecamatan Lubuk Tarok Kabupaten Sijunjung. Sampel yang digunakan sebanyak 97 orang. Jenis data dalam penelitian ini adalah data primer. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah kuesioner. Data yang terkumpul dianalisis dengan menggunakan analisis regresi berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa 1) gender berpengaruh negative terhadap pendapatan petani karet di Kecamatan Lubuk Tarok, Kabupaten Sijunjung, 2) luas lahan berpengaruh positif terhadap pendapatan petani karet di Kecamatan Lubuk Tarok, Kabupaten Sijunjung, 3) jumlah produksi berpengaruh positif terhadap pendapatan petani karet di Kecamatan Lubuk Tarok, Kabupaten Sijunjung, 4) cuka karet berpengaruh positif terhadap pendapatan petani karet di Kecamatan Lubuk Tarok, Kabupaten Sijunjung. Berdasarkan penelitian yang dilakukan, untuk meningkatkan pendapatan petani karet di Kecamatan Lubuk Tarok, Kabupaten Sijunjung penulis memberikan saran kepada petani karet agar memaksimalkan penanaman pohon karet di lahan yang tersedia agar diperoleh pendapatan yang lebih besar, dan kepada dinas pertanian agar dapat mengedukasi masyarakat di Kecamatan Lubuk Tarok agar dapat meningkatkan jumlah produksi getah karet dengan penambahan input yang dapat meningkatkan jumlah produksi karet.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorKurniasih, TriUNSPECIFIED
CorrectorMarwan, MarwanUNSPECIFIED
CorrectorSofia, NitaUNSPECIFIED
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Fakultas Ekonomi > Pendidikan Ekonomi - S1
Depositing User: Sri Yulianti, S.IP
Date Deposited: 17 Oct 2024 04:09
Last Modified: 17 Oct 2024 04:09
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/53970

Actions (login required)

View Item View Item