Pengembangan Media Pembelajaran E-learning Berbasis Edmodo tentang Materi Sistem Pernapasan untuk SMA

Anggraini, Risa (2023) Pengembangan Media Pembelajaran E-learning Berbasis Edmodo tentang Materi Sistem Pernapasan untuk SMA. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
B1_03_RISA_ANGGRAINI_18031169_131_2023.pdf

Download (5MB) | Preview

Abstract

Pendidikan di era 4.0 merupakan respon terhadap kebutuhan revolusi industri 4.0 antara manusia dan teknologi diselaraskan untuk menciptakan peluang baru dengan kreatif dan inovatif. Untuk menunjang pembelajaran di era revolusi industri 4.0 pada abad 21. Teknologi Informasi (TI) dapat digunakan guru sebagai solusi dalam membantu proses pembelajaran. Penggunaan teknologi dan informasi yang dapat membantu kegiatan pembelajaran adalah e-learning berbasis edmodo. Edmodo mempermudah guru dan peserta didik pada kegiatan pembelajaran tanpa terikat waktu dan tempat. Tujuan penelitian ini dilaksanakan untuk menghasilkan media pembelajaran e-learning berbasis edmodo tentang materi sistem pernapasan yang valid dan praktis untuk SMA. Jenis penelitian ini adalah penelitian pengembangan Research and Development (R&D) menggunakan model 4-D. Tahapan 4-D yang dilaksanakan yaitu define, design, dan develop. Sedangkan tahap disseminate tidak dilaksana- kan karena terbatasnya waktu dan biaya. Subjek penelitian adalah dua orang do- sen Departemen Biologi FMIPA UNP dan satu orang guru biologi SMA Negeri 3 Pariaman sebagai validator. E-learning berbasis edmodo yang dikembangkan diujicobakan terhadap 1 orang guru biologi SMA Negeri 3 Pariaman dan 32 orang peserta didik kelas XI MIPA untuk memperoleh nilai praktikalitas penggunaannya. Objek penelitian yaitu e-learning berbasis edmodo tentang materi sistem pernapasan untuk SMA. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis kualitatif dalam bentuk deksriptif. Berdasarkan penelitian yang dilakukan diperoleh nilai rata-rata hasil validasi 89,73% dengan kategori valid. Uji praktikalitas yang dilaksanakan pada guru memperoleh hasil 91,26% dengan kategori sangat praktis dan uji praktikalitas yang dilaksanakan pada peserta didik memperoleh hasil 83,32% dengan kategori praktis. Oleh karena itu, dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran e-learning berbasis edmodo tentang materi sistem pernapasan untuk SMA yang dikembangkan valid dan praktis.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorArdi, ArdiUNSPECIFIED
CorrectorHelendra, HelendraUNSPECIFIED
CorrectorAtifah, YusniUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: MEDIA PEMBELAJARAN, E-LEARNING, EDMODO, SISTEM PERNAPASAN
Subjects: Q Science > QH Natural history > QH301 Biology
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Biologi - S1
Depositing User: Fitri Yelli
Date Deposited: 09 Sep 2024 09:09
Last Modified: 09 Sep 2024 09:09
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/53931

Actions (login required)

View Item View Item