Produktivitas Alat Berat pada Proyek Pembangunan Gedung Pusat Informasi dan Perpustakaan Universitas Negeri Padang

Salsabila, Aini Safa (2024) Produktivitas Alat Berat pada Proyek Pembangunan Gedung Pusat Informasi dan Perpustakaan Universitas Negeri Padang. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
B1_2_AINI_SAFA_SALSABILA_20062005_2019_2024.pdf

Download (9MB) | Preview

Abstract

Produktivitas merupakan kinerja dalam satu alat untuk memproduksi sesuatu dalam satu siklus guna untuk mengoptimalkan penggunaan alat berat. Untuk itu produktivitas sangat dibutuhkan di lapangan, namun pihak kontraktor belum melakukan perhitungan produktivitas alat berat. Kemudian, dalam pelaksanaan di lapangan terdapat beberapa kendala yang dapat mempengaruhi pelaksanaan pekerjaan. Tujuan proyek akhir ini adalah untuk menghitung produktivitas, waktu dan jumlah alat, serta biaya pengoperasian alat berat concrete pump dan concrete bucket.Adapun jenis metode penelitian yang digunakan yaitu mengumpulkan data menggunakan teknik wawancara dengan narasumber yang ada di lapangan dan melakukan perhitungan menggunakan rumus produktivitas, waktu dan jumlah alat, serta biaya pengoperasian alat berat. Data yang diperoleh yaitu berupa data volume pekerjaan pada balok dan pelat lantai 4 yang menggunakan concrete pump dan data volume balok dan pelat lantai 5 yang menggunakan concrete bucket, selain itu terdapat waktu siklus dari masing-masing alat yang didapatkan berdasarkan pengamatan langsung di lapangan menggunakan stopwatch.Berdasarkan hasil perhitungan yang telah dilakukan, diperoleh produktivitas dari 1 unit concrete pump adalah 0,37 m3/menit dan 1 unit concrete bucket adalah 0,30 m3/menit. Adapun waktu yang diperoleh untuk concrete pump adalah 3 hari dan waktu yang diperoleh untuk concrete bucket adalah 4 hari. Untuk perhitungan jumlah alat yang digunakan sesuai dengan keadaan dilapangan, yaitu 1 unit concrete pump dan 1 unit concrete bucket. Untuk biaya pengoperasian alat berat diperoleh concrete pump sebesar Rp321.108,00/jam dan concrete bucket sebesar Rp186.866,19/jam.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorArifin, Ari Syaiful RahmanUNSPECIFIED
CorrectorSandra, NevyUNSPECIFIED
CorrectorAndreas, Laras OktaviaUNSPECIFIED
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions: Fakultas Teknik > Pendidikan Teknik Bangunan - S1
Depositing User: Sri Yulianti, S.IP
Date Deposited: 26 Aug 2024 07:05
Last Modified: 26 Aug 2024 07:05
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/53522

Actions (login required)

View Item View Item