Meiriska, Isna
(2022)
Alih Aksara dan Alih Bahasa Teks Iman dan Agama.
Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk: (a) menyajikan bentuk deskripsi fisik naskah Iman dan Agama; (b) menyajikan bentuk alih aksara teks Iman dan Agama; (c) menyajikan bentuk alih bahasa teks Iman dan Agama. Penelitian ini termasuk ke dalam jenis penelitian filologi. Objek dari penelitian filologi adalah teks dan naskah lama. Metode yang digunakan adalah
metode filologi yang memiliki tahapan tersendiri. Pada tahap pengumpulan data digunakan metode kepustakaan, pada tahap deskripsi naskah digunakan metode deskriptif, pada tahap alih aksara digunakan metode transliterasi atau metode alih
aksara, kemudian pada tahap alih bahasa digunakan metode alih bahasa. Hasil akhir dari penelitian ini ada tiga, yaitu: (a) deskripsi naskah Iman dan Agama; (b) penyajian alih aksara dari teks Iman dan Agama yang dilakukan dari aksara Arab-Melayu ke aksara Latin dengan menggunakan pedoman alih aksara; (c) penyajian alih bahasa teks Iman dan Agama yang dialihbahasakan dari bahasa Melayu ke bahasa Indonesia dengan tujuan agar dapat dibaca, dipahami,
dan dinikmati oleh pembaca. Naskah Iman dan Agama berisi tentang ajaran terkait iman dan agama dalam Islam.
Actions (login required)
|
View Item |