Analisis Implementasi Keterampilan Abad ke-21 Berorientasi Kurikulum Merdeka oleh Guru Biologi SMA di Kabupaten Lima Puluh Kota

Angraini, Lusi (2023) Analisis Implementasi Keterampilan Abad ke-21 Berorientasi Kurikulum Merdeka oleh Guru Biologi SMA di Kabupaten Lima Puluh Kota. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
B1_3_LUSI_ANGRAINI_19031087_1249_2024.pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

Keterampilan abad ke-21 perlu diimplementasikan secara baik dan optimal oleh guru dalam proses pembelajaran sesuai dengan tuntutan kurikulum yang berlaku. Adanya perubahan dari kurikulum 2013 menjadi kurikulum merdeka ikut mempengaruhi pengimplementasian keterampilan abad ke-21 dalam proses pembelajaran. Guru sebagai fasilitator berperan penting dalam pengimplemen-tasian keterampilan ini agar sesuai dengan tuntutan kurikulum yang berlaku. Oleh sebab itu, perlu diketahui apakah keterampilan abad ke-21 ini sudah di implementasikan guru dengan baik dalam kegiatan pembelajaran atau belum. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keterlaksanaan implementasi keterampilan abad ke-21 berorientasi kurikulum merdeka oleh guru biologi SMA di Kabupaten Lima Puluh Kota. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif, yang dilakukan pada bulan Februari–September 2023 di Kabupaten Lima Puluh Kota. Sampel pada penelitian ini berjumlah 32 orang guru biologi SMA di Kabupaten Lima Puluh Kota, yang diambil dengan menggunakan teknik non probably sampling. Penelitian ini menggunakan instrumen berbentuk angket yang sudah di validasi dan diuji kelayakannya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengimplementasian keterampilan berpikir kritis oleh guru biologi memiliki persentase sebesar 79% (baik), pengimplementasian keterampilan komunikasi oleh guru biologi memiliki persentase 83% (baik), pengimplementasian keterampilan kolaborasi oleh guru biologi dengan persentase sebesar 89% (sangat baik), serta pengimplementasian keterampilan berpikir kreatif oleh guru biologi memiliki persentase rata-rata 76% (baik). Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa pengimplementasian keterampilan abad ke-21 berorientasi kurikulum merdeka oleh guru biologi SMA di Kabupaten Lima Puluh Kota sudah terlaksana secara baik dengan persentase rata-rata sebesar 80%.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorRahmawati, RahmawatiUNSPECIFIED
CorrectorZulyusri, ZulyusriUNSPECIFIED
CorrectorRahmatika, HelsaUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: IMPLEMENTASI KETERAMPILAN ABAD KE-21
Subjects: L Education > LC Special aspects of education
Q Science > QH Natural history > QH301 Biology
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Biologi - S1
Depositing User: Arlianis
Date Deposited: 13 Jun 2024 07:56
Last Modified: 13 Jun 2024 07:56
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/52521

Actions (login required)

View Item View Item