Implementasi Ant Colony Optimization Algorithm (ACO) untuk Pemilihan Jalur Tercepat Evakuasi Bencana Tsunami oleh Tim SAR di Kota Padang

Fitriyani, Mahabila (2023) Implementasi Ant Colony Optimization Algorithm (ACO) untuk Pemilihan Jalur Tercepat Evakuasi Bencana Tsunami oleh Tim SAR di Kota Padang. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
B1_2_MAHABILA_FITRIYANI_19030107_1744_2024.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Kota Padang merupakan daerah yang diprediksi sering terjadi tsunami. Pada saat terjadi bencana tsunami, bahaya akan mengancam warga yang bermukiman disekitar pantai kota Padang yang padat penduduk sehingga akan menjadi penghalang proses evakuasi, dan juga banyak terdapat jalur yang harus dilalui dimana jalur yang akan dipilih adalah jalur tercepat. Masalah yang dihadapi dalam penentuan jalur tercepat adalah banyaknya rute yang mungkin dipilih dari tempat berangkat ke tempat tujuan. Maka dari itu, penulis akan mengimplementasikan algoritma Ant Colony Optimization (ACO) dalam penentuan jalur tercepat evakuasi bencana tsunami oleh tim SAR menggunakan kendaraan darat seperti mobil atau truk di kota Padang. Mobil atau truk yang dikerahkan ke lokasi juga tidak hanya satu untuk meminimalisir terjadinya kendaraan full. Disini tim SAR tidak hanya mengeevakuasi korban bencana tsunami saja tatapi juga memberikan atau sebagai penyalur bantuan berupa sembako, obat-obatan serta kebutuhan pokok lainnya yang mungkin dibutuhkan oleh pengungsi. Penelitian ini merupakan penelitian terapan yang diawali dengan mempelajari teori yang sesuai dengan permasalahan dan dilanjutkan pengambilan data. Data tersebut berupa jarak dan waktu tempuh yang diperoleh dari bantuan Google Maps. Kemudian data jarak yang sudah ada di implementasikan kedalam bentuk graf. Setelah itu ditentukan jalur mana yang optimal atau jalur yang tercepat menggunakan ACO. Hasil dari proses menggunakan ACO diperoleh bahwa jalur tercepat evakuasi bencana tsunami oleh tim SAR menggunakan kendaraan darat seperti mobil atau truk di kota Padang adalah tim SAR akan berjalan dari Kantor Pencarian dan Pertolongan Padang, Sekolah Dasar Al Azhar 32 Padang, Bappeda Provinsi Sumatera Barat, SMP N 25 Padang, SMK N 5 Padang, Mesjid Raya Sumatera Barat, SD N 15 Lolong, Shelter TES Padang Wisma Indah Ulak Karang, Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Padang, Shelter Nurul Haq, Shelter Darussalam dan kembali lagi ke Kantor Pencarian dan Pertolongan Padang dengan jarak 47,35 km dengan waktu tempuh 1 jam 37 menit.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorAhmad, DefriUNSPECIFIED
CorrectorWinanda, Rara SandhyUNSPECIFIED
CorrectorSari, Devni PrimaUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: IMPLEMENTASI ANT COLONY OPTIMIZATION ALGORITHM (ACO)
Subjects: Q Science > QA Mathematics
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Matematika - S1
Depositing User: Arlianis
Date Deposited: 12 Jun 2024 08:13
Last Modified: 12 Jun 2024 08:13
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/52499

Actions (login required)

View Item View Item