Citra Perempuan dalam Novel Perempuan yang Menunggu di lorong Menuju Laut

Fajri, Lisa Nur (2024) Citra Perempuan dalam Novel Perempuan yang Menunggu di lorong Menuju Laut. Skripsi thesis, Fakultas Bahasa dan Seni.

[img]
Preview
Text
B.1_02_LISA_NUR_FAJRI_18017108_3150_2024.pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk (1) mendeskripsikan citra diri perempuan yang terdapat dalam novel Perempuan yang Menunggu di Lorong Menuju Laut karya Dian Purnomo, (2) mendeskripsikan citra sosial perempuan yang terdapat dalam novel Perempuan yang Menunggu di Lorong Menuju Laut karya Dian Purnomo. Jenis penelitian ini adalah penelitian sastra dengan menggunakan metode deskriptif. Data penelitian ini berupa kalimat atau tuturan yang mengandung citra perempuan dalam novel Perempuan yang Menunggu di Lorong Menuju Laut karya Dian Purnomo, sedangkan sumber data penelitian ini adalah novel Perempuan yang Menunggu di Lorong Menuju Laut karya Dian Purnomo. Metode dan teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah studi kepustakaan dengan membaca dan mencatat kalimat atau tuturan yang berkaitan dengan tujuan penelitian. Data yang terkumpul dalam penelitian ini selanjutnya dianalisis dengan mengelompokkan data berdasarkan tujuan penelitian yaitu berupa citra diri perempuan dan citra sosial perempuan dalam novel Perempuan yang Menunggu di Lorong Menuju Laut karya Dian Purnomo, kemudian dibuat simpulan mengenai data yang telah dianalisis. Hasil penelitian ini terdiri atas dua temuan. Pertama, ditemukan dua jenis citra diri perempuan dalam novel Perempuan yang Menunggu di Lorong Menuju Laut karya Dian Purnomo, (1) citra fisik perempuan dan (2) citra psikis perempuan. Pada citra fisik perempuan dalam novel ini, ditemukan citra fisik yang dimiliki oleh tokoh utama perempuan yang bernama Shalom digambarkan perempuan yang memiliki tubuh yang kekar berisi, berkulit cokelat bersinar dan memiliki rambut yang panjang. Sedangkan pada citra psikis perempuan dalam novel ini, ditemukan bahwa tokoh Shalom digambarkan sebagai sosok perempuan baik, menyenangkan, peduli, penuh perhatian, pemarah, tegar, sabar, optimis, penyayang, percaya diri, cerdas, tangguh, pemberani, gila, keras kepala, rajin, dan gigih, serta memiliki semangat juang yang begitu luar biasa untuk membela tanah kelahirannya. Kedua, ditemukan dua jenis citra sosial perempuan dalam novel Perempuan yang Menunggu di Lorong Menuju Laut karya Dian Purnomo, (1) citra sosial perempuan dalam keluarga dan (2) citra sosial perempuan dalam masyarakat. Pada citra sosial dalam aspek keluarga, Shalom digambarkan sebagai seorang anak perempuan yang menjadi pelindung bagi keluarganya setelah kepergian papanya, Shalom dipaksakan oleh keadaan untuk bertanggung jawab atas keluarganya. Sedangkan pada citra sosial dalam masyarakat Shalom digambarkan sebagai perempuan yang memiliki rasa solidaritas yang tinggi, Shalom berjuang mati-matian untuk mengusir penjajah negara asing yang akan mengambil alih pulau tempat tinggalnya. Hasil analisis tersebut menggungkapkan citraan perempuan dalam novel Perempuan yang Menunggu di Lorong Menuju Laut karya Dian Purnomo, serta dalam perspektif feminisme, persoalan perempuan tokoh utama berusaha keras menentang perampasan tanah kelahirannya, karena sama sekali tidak menguntungkan bagi dirinya dan masyarakat lainnya.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorZulfadhli, ZulfadhliUNSPECIFIED
CorrectorPangesti, Nesa RiskaUNSPECIFIED
CorrectorAdek, MuhammadUNSPECIFIED
Subjects: P Language and Literature > PN Literature (General)
Divisions: Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Bahasa danSastra Indonesia-S2
Depositing User: Mrs Risna Juita
Date Deposited: 12 Jun 2024 04:36
Last Modified: 12 Jun 2024 04:36
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/52477

Actions (login required)

View Item View Item