Tinjauan Kondisi Fisik Atlet Pencak Silat Perguruan Satria Muda Indonesia di SMA N 1 Gunung Talang Kabupaten Solok

Drajat, Rafi (2024) Tinjauan Kondisi Fisik Atlet Pencak Silat Perguruan Satria Muda Indonesia di SMA N 1 Gunung Talang Kabupaten Solok. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
B1_01_RAFI_DRAJAT_19086225_2353_2024.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Masalah dalam penelitian ini adalah kondisi fisik Kondisi Fisik Atlet Pencak Silat Perguruan Satria Muda Indonesia di SMA N 1 Gunung Talang Kabupaten Solok.Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kondisi fisik Atlet Pencak Silat Perguruan Satria Muda Indonesia di SMA N 1 Gunung Talang Kabupaten Solok. Jenis penelitian ini merupakan (field research) bersifat kuantitatif dengan mengunakan metode analisis deskriptif. Populasi dalam penelitian ini Atlet Pencak Silat Perguruan Satria Muda Indonesia di SMA N 1 Gunung Talang Kabupaten Solok sebanyak 25 orang . Teknik penarikan sampel yang digunakan ialah total Sampling yang mana terbagi menjadi 2 kelompok jenis kelamin yaitu 13 orang atlet putra dan 12 orang atlet putri. Intrumen dalam penelitian ini berupa tes daya tahan aerobic(bleep test), tes daya ledak otot tungkai ( Standing broad jump jump), daya ledak otot lengan (two hand medicine ball put ) kekuatan otot tangan(push-up) kekuatan otot perut(sit-up)kelentukkan).Data dianalisis dengan menggunakan persentase. Hasil yang diperoleh dalam penelitian ini menunjukkan bahwa Pertama, Kondisi fisik daya tahan aerobik atlet atlet Pencak Silat putra dalam kategori baik sedangkan Kondisi fisik daya tahan aerobik atlet pencak silat putri dalam keadaan kurang .Kondisi fisik daya ledak otot Tungkai atlet atlet Pencak Silat putra dalam kategori kurang sedangkan Kondisi fisik daya ledak otot Tungkai atlet pencak silat putri dalam keadaan cukup.Kondisi fisik daya ledak otot lengan atlet atlet Pencak Silat putra dalam kategori Baik sekali sedangkan Kondisi fisik daya ledak otot lengan atlet pencak silat putri dalam keadaan cukup.Kondisi fisik kekuatan otot lengan atlet atlet Pencak Silat putra dalam kategori cukup ,sedangkan kondisi fisik atlet pencak silat putri dalam keadaan Cukup.Kondisi fisik kekuatan otot perut atlet Pencak Silat putra dalam kategori baik sekali,sedangkan kondisi fisik kekuatan otot perut atlet pencak silat putri dalam keadaan baik sekali.Kondisi fisik kelentukan otot atlet Pencak Silat putra dalam kategori kurang ,sedangkan kondisi fisik kelentukan otot atlet pencak silat putri dalam keadaan baik sekali.Kondisi Fisik atlet Pencak Silat putra Perguruan Satria muda indonesia di SMA N 1 Gunung talang dalam kategori baik ,sedangkan kondisi fisik atlet pencak silat putri Perguruan Satria muda indonesia di SMA N 1 Gunung talang dalam keadaan baik.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorPutra, Alde NazaUNSPECIFIED
CorrectorSuwirman, SuwirmanUNSPECIFIED
CorrectorSasmitha, WenyUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: KONDISI FISIK, PENCAK SILAT
Subjects: L Education > L Education (General)
R Medicine and Food > Sport General
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi - S1
Depositing User: Fitri Yelli
Date Deposited: 07 Jun 2024 07:15
Last Modified: 07 Jun 2024 07:19
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/52406

Actions (login required)

View Item View Item